Home / Uncategorized

Selasa, 16 Januari 2024 - 19:41 WIB

Pastikan arus balik dari kegiatan Haul Guru Sekumpul Ke-19 Tahun 2024 Di Lokasi Rest Area Pulang Pisau berlangsung aman, Polres Pulang Pisau Kerahkan Personil untuk Patroli dan Pamturlalin

 

Pulang Pisau – Untuk memberikan pelayanan dan pengamanan kepada para jamaah Haul KH. Zaini Bin Abdul Gani atau yang masyhur di panggil Abah Guru Sekumpul yang melaksanakan perjalanan balik setelah mengikuti Haul di rest area Bundaran Belah Kabupaten Pulang Pisau, Polres Pulang Pisau mengerahkan personilnya untuk melakukan, Patroli pengamanan dan pengaturan lalu lintas dilokasi rest area yang didirikan oleh masyarakat dan panitia masjid.

Kegiatan tersebut juga dilakukan untuk memberikan imbauan kepada pengendara yang singgah agar selalu berhati-hati dan waspada dalam berkendara, selalu lakukan petugas agar jemaah yang balik dari mengikuti kegiatan merasa aman dan lancar,

Baca juga  Personil Polsek Kahayan Kuala Sosialisasikan Pembuatan SKCK Kepada Masyarakat

Terpantau arus lalu lintas jalan lintas trans Kalimantan juga masih ramai dipadati kendaraan bermotor yang ingin pulang dari acara Haul Abah Guru Sekumpul pada Selasa, 16/01/2024 pagi

Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., melalui Kasat Samapta menyebutkan hal tersebut bertujuan dalam upaya meminimalisir terjadinya laka lantas, maupun tindak kejahatan lainnya .

Baca juga  Pj Gubernur Sulsel Prof. Zudan Arif Fakrulloh Terima Langsung Kunjungan Audensi Pengurus PJI Sulsel

Ia menjelaskan dalam imbauan yang disosialisasikan, salah satunya mengimbau pengendara untuk membawa kelengkapan surat kendaraan serta kelengkapan standar keamanan untuk berkendara.

“Kami akan melakukan pengamanan dan patroli rutin sampai para jemaah kembali ke daerahnya. Tetap utamakan keselamatan dalam berlalu lintas dan patuhi arahan dari petugas agar selamat berkendara,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Artikel

Sinergi TNI-ATR/BPN, Panglima TNI Terima Kunjungan Menteri ATR/BPN

Uncategorized

Personil Polsek Kahayan Tengah bersama dengan TNI dan MPA cek Lokasi kanal

Artikel

Satlantas Polres Pulang Pisau Penling Himbau Kamseltibcarlantas

Artikel

Babinsa Koramil 1612-03/Reo Hadiri Peyaluran Bantuan BLT Dana Desa, Menebar Kepedulian dan Kesejahteraan di Desa Nggalak

Artikel

Danrem 071/Wijayakusuma berikan motivasi kepada Parajurit Kodim 0701/Banyumas dengan konsep JITU

Artikel

Kenang Jasa Pahlawan, Dandim 1002/HST Pimpin Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa

Uncategorized

Bangunan Rabat Beton Desa Sumberjati Dusun Karangbendo berjalan dengxan lancar

Artikel

Geger..!! Akibat Pesta Miras Tiga Remaja Pengamen Jalanan Jadi Korban Bacok