TNI AL, Dispen Kormar (Lampung)-Prajurit Puslatpurmar-8 Teluk Ratai laksanakan latihan CC (cross country) TW II Tahun 2023 di daerah latihan Puslatpurmar 8 Teluk Ratai, Kec. Teluk Pandan Kab. Pesawaran. Selasa (27/06/2023).
Kegiatan yang dilaksanakan secara rutin tiap tiga bulan ini menempuh jarak 5 Km dengan perlengkapan Helm bersenjata dengan tujuan untuk menjaga kebugaran, ketangkasan dan membekali diri dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai pelatih satlak-satlak di jajaran korps Marinir. “Laksanakan latihan dengan gembira, sungguh-sungguh dan penuh semangat tetap mengutamakan faktor keselamatan personil dan materil (zero accident). Hal ini sesuai dengan implementasi perintah Dankormar, penuhi diri dengan kebanggaan, gembira di satuan, di daerah latihan , dan di daerah operasi untuk kedigdayaan Korps Marinir” tegas Danpuslatpurmar 8 Teluk Ratai, Letkol Marinir Fauzi Nugraha, S. E., M. Tr. Opsla.
Kegiatan ini selaras dengan perintah harian Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali S. E. MM. M. Tr. Opsla tentang meningkatkan kesiapan operasional, baik alutsista maupun satuan-satuan operasi, diikuti dengan peningkatan kemampuan (capability) dalam menjawab panggilan tugas yang saat ini yang selalu berkembang secara dinamis.