Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / NASIONAL / TNI-POLRI / Uncategorized

Kamis, 5 Januari 2023 - 13:31 WIB

Puluhan Ekor Kambing Mati Dampak Banjir Sungai Kemiriamba

Foto: Puluhan Ekor Kambing Mati Dampak Banjir Sungai Kemiriamba

Foto: Puluhan Ekor Kambing Mati Dampak Banjir Sungai Kemiriamba

Brebes – Banjir di wilayah Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, juga berdampak kerugian bagi peternak kambing di Desa Dukuhmaja, Kecamatan Songgom.

Setidaknya ada 23 ekor kambing mati milik warga Dukuh Mingkrik RT/RW. 01, Desa Dukuhmaja akibat meluapnya Sungai Kemiriamba setelah wilayah desa tersebut diguyur hujan lebat dengan intensitas tinggi sejak Rabu petang (4/1).

Dijelaskan Danramil 17 Songgom Kodim 0713 Brebes, Kapten Infanteri Tuteng Aryolona, dari 23 ekor kambing tersebut, 7 ekor kambing milik Sugeng Rawuh (38) dan 16 ekor lagi milik Sri Hastuti (52).

Baca juga  Danramil 08/Alian Gelar Tarwih dan Silaturahmi, Sambangi Masjid Darrul Ahlak

“4 ekor kambing milik Pak Sugeng Rawuh hilang terbawa arus banjir, sedangkan 3 ekor lagi mati di kandang akibat terendam air. Kemudian kambing milik Ibu Sri Hastuti 14 ekor mati di kandang terendam air sedangkan 2 ekor lagi hilang hanyut terbawa arus,” bebernya, Kamis siang (5/1/2023).

Foto: Puluhan Ekor Kambing Mati Dampak Banjir Sungai Kemiriamba

Lanjut Tuteng, musibah itu terjadi juga karena letak kandang ternak warga tersebut yang berada di daerah rendah dekat dengan aliran sungai.

Baca juga  Stop Karhutla Anggota Satpolairud Sambangi Masyarakat Pesisir

“Siang ini bangkai dari kambing yang berhasil ditemukan akan dikuburkan oleh warga,” tandasnya.

Atas kejadian tersebut, warga dihimbau agar memindahkan ternak mereka ke tempat yang aman, jauh dari bibir sungai dan di ketinggian. (Fauzi)

Share :

Baca Juga

Artikel

Tinjau Mess Siswa, Dankodiklatal Ingatkan Selalu Jaga Kesehatan dan Kebersihan

Artikel

Sambangi desa anggota polsek sebangau Kuala Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warganya

Uncategorized

Anggota Satpolairud Sampaikan Sanksi Bagi Pelaku Pembakar Lahan

Uncategorized

Gelar Jumat Curhat, Polsek Kahayan Kuala dengarkan Keluhan dan Harapan Masyarakat Desa Bahaur hilir Kec.Kahayan Kuala

Artikel

Festival Olahraga Resmi di tutup Pj.gubernur kalbar Harison

Artikel

Personil Polsek Kahayan Kuala giat KRYD berupa Patroli Kamtibmas guna Cegah Kriminalitas.

Uncategorized

Untuk Mencegah kebakaran, maklumat Kapolda Kalteng sulusinya

BERITA UTAMA

Polsek Banama Tingang Ajak Masyarakat untuk Jaga Kamtibmas di Wilkum Polsek Banting