TMMD ke-124 Kodim 1002/HST Dongkrak Sektor Perkebunan di Pengambau Hilir Luar

TMMD ke-124 Kodim 1002/HST Dongkrak Sektor Perkebunan di Pengambau Hilir Luar

TMMD ke-124 Kodim 1002/HST Dongkrak Sektor Perkebunan di Pengambau Hilir Luar

 

HARUYAN, HULU SUNGAI TENGAH– Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah (HST) tidak hanya fokus pada pembangunan infrastruktur jalan di Desa Pengambau Hilir Luar, Kecamatan Haruyan. Program ini juga turut memberikan dampak positif bagi sektor perkebunan yang tumbuh subur di sepanjang jalan sasaran TMMD.

Pantauan di lapangan pada Sabtu (17/5/2025) menunjukkan sinergi antara anggota Satgas TMMD dan masyarakat dalam berbagai aspek pembangunan. Bahkan, di sela-sela waktu istirahat siang, anggota Satgas TMMD aktif membantu perawatan tanaman perkebunan warga. Salah satunya adalah kebun jagung milik Bapak Ramaniansyah, seorang petani di Desa Pengambau Hilir Luar.

Baca juga  Babinsa Koramil 22/Ayah Hadiri Rapat PBJ dan Produksi Ternak Sapi (PO)

“Kegiatan yang dilakukan anggota Satgas TMMD ini di waktu istirahat siang merupakan salah satu upaya TNI dalam mendukung dan mensukseskan program ketahanan pangan,” terang Dandim 1002/HST Letkol Inf Fery Perbawa, S,Hub.Int.,H.Han melalui Danramil 1002-03/Haruyan Lettu Czi M. Singgih.

Baca juga  Satlantas Polres Pulang Pisau Beri Teguran Sopir Truk Muatan “Odol”

Keterlibatan TNI dalam membantu perawatan kebun jagung ini tidak hanya meringankan beban petani, tetapi juga memberikan motivasi dan semangat baru bagi mereka untuk mengembangkan potensi perkebunan di wilayah tersebut. Dengan akses jalan yang semakin baik berkat program TMMD, diharapkan sektor pertanian dan perkebunan di Pengambau Hilir Luar akan semakin maju dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.(pen1002hst).

Share :

Baca Juga

Artikel

Kodim HST Gelar Apel Kesiapan Perbantuan

Artikel

Kajati Jatim Hadiri Musrenbang Provinsi Jawa Timur Bahas RPJMD Dan RKPD

BERITA UTAMA

Polsek Maliku Laksanakan Kryd di Wilayah Hukumnya

Uncategorized

Polres Pulang Pisau Gelar Ujian Menembak bagi Calon Pengguna Senpi Organik Polri

Artikel

Polres Pulang Pisau Berikan Teguran Pada Pengendara Yang Tidak Menggunakan Kaca Spion

Uncategorized

Kasihhati: Lapas Kelas II B Warungkiara Punya Blok Industry Unggulan Sudah Layak Menjadi Lapas Kelas II A

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Menteng Duduk bersama Para Ketua RT Bahas Kamtibmas Jelang Pemilu

BERITA UTAMA

Sambang dengan Masyarakat, Personel Polsek Sebangau Kuala Lakukan Sosialisasi dan Himbauan Tentang Larangan Membakar Hutan dan Lahan