Home / Uncategorized

Sabtu, 25 November 2023 - 23:49 WIB

Beredar Sebuah Video, Puluhan Masyarakat Datangi Mapolres Sampang

Puluhan Masyarakat Datangi Mapolres Sampang,
Foto,

Puluhan Masyarakat Datangi Mapolres Sampang, Foto,

Sampang, TargetNews.id – Masyarakat Sampang sempat dihebohkan dengan beredarnya sebuah video dengan durasi 0.53 detik, yang menampilkan puluhan Masyarakat sedang mendatangi Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Sampang, pada Rabu 22/11/2023 Malam.

Berdasarkan penelusuran awak media di lapangan, dirangkum dari beberapa keterangan warga yang ikut, bahwa kedatangan puluhan warga tersebut untuk mengawal pelaporan yang dilakukan oleh salah satu tokoh yang di teror dengan ancaman akan di bunuh.

“Betul mas…! Semalam Kami telah mendatangi Mapolres bersama warga.” ucap Habib Abdurrahman Muhdor Al Chirij, saat dikonfirmasi oleh media ini, pada Kamis, 23/11/2023 Pagi.

Baca juga  Polsek sebangau kuala gencarkan giat KRYD dimalam hari

“Mereka datang bersama-sama itu, karena kecintaannya mereka terhadap Habib, bukan karena diajak oleh kami.” Imbuhnya
Saat disinggung permasalahannya dari teror tersebut. Pria yang aktif sebagai Ketua Font Pembela Islam (FBI) Kabupaten Sampang itu, dengan nada santai mengatakan.

“Sami hanya ingin menjembatani permasalahan yang menimpa warga, namun ada pihak lain yang kurang baik komunikasinya, sehingga merasa dirugikan dan melakukan teror kepada saya.” ungkap Habib Abdurrahman

“Dengan adanya pelaporan ini, Kami berharap pihak Polres Sampang bekerja secara normatif dan profesional, supaya tidak terkesan ada main pada hukum yang ditanganinya.” harapnya

Baca juga  GEBYAR SENAM BERSAMA BALANE ABAHE UNTUK PEMENANGAN LUTFI-YASIN

Sementara itu, Kasi Humas Polres Sampang Ipda Sujianto SH, saat dikonfirmasi oleh media ini, membenarkan bahwa ada pelaporan di Mapolres Sampang.

“Memang benar ada pelaporan di Mapolres Sampang terkait teror tersebut. namun kalau soal puluhan warga yang mendatangi Mapolres Sampang seperti yang ditunjukkan di video tersebut,

itu video editan yang sengaja direkayasa dari beberapa tempat.” Ujar Sujianto
Dikatakannya, selama pelaporan itu resmi dan memenuhi syarat, pihak Polres Sampang akan menangani semaksimal mungkin.
(Tim)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Maklumat Kapolda Kalteng disampaikan kepada Warga Masyarakat

BERITA UTAMA

PRAJURIT RESIMEN KAVALERI 3 MARINIR GELAR PEMERIKSAAN KENDARAAN SEPEDA MOTOR

Uncategorized

Kanit Binmas Polsek Maliku giat cegah Karhutla

Artikel

Kapolres Bangkalan, Gelar Kunker di Watu Gendong

Uncategorized

Upaya mencegah kejadian tindak pidana personel Sat Samapta lakukan Patroli di Obvit, Obter dan Lembaga Pemerintahan

Uncategorized

Sambangi petani di ladang personil Satbinmas terus menerus lakukan himbuan dan sosialisasi tentang larangan KARHUTLA

Uncategorized

Rutin personil polsek banama tingang sosialisasi tentang larangan karhutla.

Artikel

Petik Tebu Manten SGN PG Prajekan Siap Giling Tebu Petani: Pabrik Gula SGN Pertama yang Memulai Giling di Jawa Timur