Home / Artikel / BERITA UTAMA / HUKRIM / INVESTIGASI / Tag / TargetNews.id

Kamis, 15 Februari 2024 - 05:09 WIB

Dandim 0812 Lamongan Bersama Kapolres Lamongan Patroli Di Lapas Kelas IIB Lamongan

Dandim 0812 Lamongan Bersama Kapolres Lamongan Patroli Di Lapas Kelas IIB Lamongan

Dandim 0812 Lamongan Bersama Kapolres Lamongan Patroli Di Lapas Kelas IIB Lamongan

 

Lamongan,-Pengamanan Pemilu 2024 yang digelar hari ini 14 Februari 2024

menjadi atensi khusus TNI,Polri dan Pemerintah Daerah untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif khususnya di wilayah Kabupaten Lamongan.

Untuk memastikan keamanan pada saat pelaksanaan Pemilu 2024 itu,Dandim 0812/Lamongan,Letkol Arm Ketut Wira Purbawan S.I.P.,M.Han.,

bersama Kapolres Lamongan,AKBP Bobby Adimas Condroputra S.H.,S.I.K.,M.Si.,melaksanakan sidak di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lamongan.

Patroli Motor yang dipimpin langsung oleh Dandim 0812 Lamongan dan Kapolres Lamongan itu diikuti oleh Jajaran Perwira Staf dan

Danramil Kodim 0812/Lamongan serta para PJU Polres Lamongan.Sesampainya di Lapas,Rombongan Dandim 0812/Lamongan disambut langsung oleh Kalapas kelas IIB Lamongan,Mahrus,A.Md.IP, S.Sos, M.Si.

Baca juga  Satlantas Polres Pulang Pisau Lakukan Penling Upaya Kamseltibcarlantas

Dandim 0812/Lamongan, Letkol Arm Ketut Wira Purbawan S.I.P.,M.Han.,mengatakan bahwa rombongan beserta Kapolres

mengecek langsung pengamanan yang di lakukan anggota saat pelaksanaan pemilu yang di gelar

di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lamongan dengan tujuan memastikan pelaksanaan pengamanan.

“Tentunya tujuanya agar pelaksanaan pemilu bisa terselenggara dengan aman dan damai apalagi di dalam Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lamongan,”ucapnya.

Dandim 0812/Lamongan juga menekankan agar petugas yang berada di lapangan dapat terus bersinergi dan berkoordinasi dengan unsur terkait guna menjaga persatuan dan kesatuan serta mencegah gesekan yang mungkin terjadi.

Baca juga  Haji Salam bisa menjadikan contoh, referensi konsep menarik di kegiatan maulid Nabi besar SAW,

“Kami berharap para anggota yang melaksanakan pengamanan dapat bekerja maksimal sesuai dengan asas pemilu yaitu jujur dan adil”tambahnya.

Sementara itu,Kapolres Lamongan,AKBP Bobby Adimas Condroputra S.H.,S.I.K.,M.Si., menegaskan bahwa pihaknya berupaya maksimal dalam pengamanan Pemilu kali ini dengan bersinergi bersama Kodim 0812 Lamongan dan juga Pemda Kabupaten Lamongan.

“Total ada 11.917 Personil pengamanan yang kami siagakan yang merupakan Personil Gabungan antara TNI,Polri

dan juga Linmas yang tersebar.Ini tidak lain dan tidak bukan adalah untuk menciptakan kondisi yang aman dan damai serta demokratis sebelum, pada saat dan sesudah Pemilu digelar” ujarnya.bib

Share :

Baca Juga

Artikel

Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi

Artikel

Antisipasi Maraknya Berita Hoax, Bidhumas Polda bersama Awak Media Ngopi Bareng

Artikel

Pj Bupati Brebes Jadi Saksi Nikah Di MPP

Artikel

Polres Pamekasan Amankan 18 Orang di TKP Judi Sabung Ayam, 14 Orang Ditetapkan Tersangka

BERITA UTAMA

Peserta Pelatihan Petugas Pengolahan ST2023, Yang Diduga Menjadi Korban Keracunan Makanan.

BERITA UTAMA

KOLONEL MARINIR SUGIANTO RESMI MENJABAT SEBAGAI KOMANDAN PASMAR 3

BERITA UTAMA

Bhabinkamtibmas Gencar Sosialisasi Saber pungli kepada Warga

Artikel

Kabar Inspektorat Apelkan Kendaraan Bermotor DPPKBP2PA