Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / Uncategorized

Rabu, 10 April 2024 - 01:53 WIB

Polres Pulang Pisau Kerahkan 150 Personel Amankan Malam Takbiran Idul Fitri 1445 Hijriah

Kerahkan 150 Personel Amankan Malam Takbiran Idul Fitri 1445 Hijriah

Kerahkan 150 Personel Amankan Malam Takbiran Idul Fitri 1445 Hijriah

 

Pulang Pisau – Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, mengerahkan 150 Personelnya untuk melakukan pengamanan pada kegiatan Pawai Malam Takbiran menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.di pusat Kota Pulang Pisau.

“Kami siap mengawal dan mengamankan jalannya kegiatan pawai takbiran keliling yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau,” kata Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., saat dikonfirmasi kegiatan tersebut. Selasa (09/04/2024) Pukul 10.00 Wib.

Ia mengatakan masyarakat yang mengikuti Pawai takbiran dari masjid-masjid di daerah itu akan menjadi peserta pawai takbiran, Karena itu, pengamanan tersebut untuk memastikan dan menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam melakukan takbiran menyambut perayaan Hari Raya Idul Fitri.

Baca juga  KASATLANTAS AKP NURHADI PIMPIN LANGSUNG PENGATURAN ARUS LALULINTAS DI BEBERAPA TITIK RAWAN MACET DIWILAYAH HUKUM POLRES PULANG PISAU

Sementara itu, untuk shalat Idul Fitri pihaknya menurunkan 60 personel untuk mengamankan pelaksanaan ibadah Shalat Idul Fitri di 6 masjid di wilayah itu.

Pengamanan ini, kata dia, merupakan bagian dari pengamanan Operasi Ketupat Telabang 2024. Polres Pulang Pisau telah menyiapkan juga posko pengamanan, posko pelayanan dan pos pantau.

Baca juga  CEGAH GANGGUAN KAMTIBMAS DAN JALIN SILATURAHMI, BHABINKAMTIBMAS SAMBANGI WARGA DESA BINAAN

Operasi ini untuk menjamin rasa aman bagi umat Islam dalam melaksanakan Hari Raya Idul Fitri, serta mengantisipasi pelaku tindak kejahatan.

Lanjut Kapolres untuk pengamanan shalat Idul Fitri di wilayah kecamatan pihaknya telah melimpahkan ke Polsek masing-masing.

Menurutnya, personel Polsek dikerahkan di sejumlah titik di wilayah masing-masing untuk memastikan dan memberi pengawalan dalam pelaksanaan shalat Idul Fitri. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Pimpin Apel Pagi Polresta Palangka Raya, Kasatbinmas : Pupuk Terus Jiwa Disiplin

Uncategorized

Apel Pagi Posko 23 Poslap Terpadu Wilkum Polsek Maliku.

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Food Estate Polsek Pandih Batu Bripka Slamet. W Sambangi warga dengan Beri Imbauan kamtibmas

BERITA UTAMA

Bersama Bupati Sintang, Dandim Pimpin Safari Ramadhan Kedua di Kecamatan Tempunak

Artikel

Ingatkan Pengendara Selalu Klik Helm Untuk Keselamatan

BERITA UTAMA

KOMANDAN PASMAR 3 PIMPIN UPACARA KENAIKAN PANGKAT PAMEN PASMAR 3 PERIODE 1 APRIL 2023

Uncategorized

Dandim Brebes Pimpin Ziarah Rombongan HUT Korem 071 Wijayakusuma

BERITA UTAMA

Resmi Tempati Rumjab Wadan Kodiklatal Syukuran dan Doa Bersama