Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / PENDIDIKAN / Tag / TNI / Uncategorized

Rabu, 24 April 2024 - 06:10 WIB

Tim Sansidam IV/Diponegoro Raih Juara I Lomba Waskita Siber Tanggap Pussansiad

Sansidam IV/Diponegoro Raih Juara I Lomba Waskita Siber Tanggap Pussansiad

Sansidam IV/Diponegoro Raih Juara I Lomba Waskita Siber Tanggap Pussansiad

 

SEMARANG, – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-4, Pusat Sandi dan Siber Angkatan Darat (Pussansiad) menyelenggarakan Lomba Waskita Siber Tanggap. Lomba ini menekankan pada responsifitas atau kecepatan bertindak dalam menghadapi tantangan di dunia maya.

Lomba yang diikuti oleh 17 tim dari Sandi dan Siber Kodam (Sansidam), Sansi Kostrad, dan Sansi Kopassus ini, merupakan ajang bergengsi untuk menguji kemampuan para personel dalam menangani insiden keamanan informasi. Setiap tim terdiri dari 3 orang dengan berbagai keahlian di bidang IT.

Setelah melalui babak penyisihan yang sengit pada tanggal 4 April 2024, Tim Sansidam IV/Diponegoro yang terdiri dari Serma Tomi Pradipto (ketua tim), Serka Lukman, dan Sertu Ilham berhasil lolos ke babak final bersama 5 tim lainnya.

Pada babak final yang diadakan pada tanggal 18 April 2024, Tim Sansidam IV/Diponegoro menunjukkan performa yang luar biasa dalam menangani skenario insiden keamanan informasi yang kompleks dan realistis. Dengan strategi yang matang dan kecepatan respons yang luar biasa, mereka berhasil mengatasi semua tantangan yang diberikan oleh para juri.

Baca juga  Dandim 1002/HST: Jadilah Prajurit yang Bermanfaat

Kegigihan dan kerja keras Tim Sansidam IV/Diponegoro akhirnya membuahkan hasil. Mereka berhasil meraih juara I dengan nilai 290 poin, mengungguli Tim Sansidam XII/Tpr yang meraih juara II dengan nilai 260 poin dan Tim Sansi Kopassus yang meraih juara III dengan nilai 190 poin.

Keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan dan bimbingan dari Kepala Sansidam IV/Diponegoro Letkol Cke Adi Santoso, Kasi Siber Mayor Cke Widadi, Katim Siber Lettu Cba Ambang Rinardi dan seluruh personel Sansidam IV/Diponegoro.

Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Richard Harison mengungkapkan, bahwa kemenangan ini merupakan bukti nyata dari kemampuan Tim Sansidam IV/Diponegoro dalam menangani insiden keamanan informasi. Prestasi ini juga menjadi motivasi bagi mereka untuk terus mengembangkan kemampuan dan pengetahuan di bidang keamanan informasi.

Baca juga  Sampaikan Larangan Karhutla Kepada Masyarakat Oleh personil Polsek Jabiren Raya

“Kami sangat bersyukur atas kemenangan ini. Prestasi ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi tim, serta dukungan dari semua pihak,” ujar Kapendam.

“Kami berharap kemenangan ini dapat menginspirasi tim-tim lain untuk terus berprestasi dan meningkatkan kemampuan dalam bidang keamanan informasi,” tambahnya.

Lomba Waskita Siber Tanggap Pussansiad ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan para personel dalam menghadapi berbagai ancaman di dunia maya. Dengan semakin tanggap dan sigap dalam menangani insiden keamanan informasi, diharapkan keamanan siber di lingkungan TNI dapat semakin terjaga. Fauzi

Share :

Baca Juga

Artikel

Lattek Keperwirajagaan Taruna AAL Tingkat IV Angkatan ke-70

Uncategorized

Melaksanakan kegiatan Apel OMP siaga 1 pasca penghitungan suara pilkada 2024 & Penyampaian arahan dari Pimpinan kepada Anggota terkait tugas di lapangan.

BERITA UTAMA

Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Patroli Rawan Laka Lantas Serta Tindak Kejahatan Sekitar

Uncategorized

Personel Satbinmas Polres Pulpis Sambangi penjaga toko HP dipasar Patanak berikan himbauan kamtibmas

BERITA UTAMA

Kaderisasi Jabatan di Kodiklatal Kolonel Laut (T) Budi Santoso Jadi Danpuspeknubika

Artikel

Dankomar Didampingi Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Hadiri Olahraga Bersama Dalam Rangka HUT Ke-62 Korps Wanita TNI Angkatan Laut

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Sosialisasi ke Warga Tentang TPPO

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 15/Klirong Kunjungi Pembuat Minyak Kelapa Tradisional