Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / NEWS / Tag / Uncategorized

Rabu, 14 Agustus 2024 - 11:16 WIB

Minimarket Indomaret di Pageruyung Kendal Bobol, Rugi Belasan Juta

Minimarket Indomaret di Pageruyung Kendal Bobol, Rugi Belasan Juta

Minimarket Indomaret di Pageruyung Kendal Bobol, Rugi Belasan Juta

 

KENDAL – Kembali terjadi, minimarket menjadi sasaran pencurian oleh kawanan pencuri. Akibatnya ratusan bungkus rokok digondol pencuri yang diduga lebih dari satu orang.

Aksi pencurian ini terjadi di sebuah minimarket di Jalan raya Pageruyung Senin 12 Agustus 2024. Pencurian diketahui karyawan yang hendak membuka minimarket mendapati didalam toko acak-acakan.

“Petugas piket jaga toko yang membuka kunci gembok dan pintu depan toko mendapati keadaan didalam toko sudah dalam keadaan berantakan. Kemudian menghubungi temannya untuk memberitahui kejadian yang baru saja diketahuinya,” terang Kapolsek Pageruyung Iptu Danang Christian.

Baca juga  DANMENART 2 MAR PIMPIN SERTIJAB KOMANDAN BATALYON, WADANMENART DAN PENGUKUHAN DANKIMA MENART 2 MAR

Saat dicek kondisi toko ratusan bungkus rokok yang ada di rak dan didalam almari meja kasir sudah hilang dicuri. Karyawan dan penjaga malam juga menemukan kerusakan pada atap dan eternit yang berada di atas kamar mandi.

“Ada juga kerusakan pintu ruang gudang dan bekas congkelan pada pintu selasar, ” imbuhnya.

Polsek Pageruyung yang melakukan olah TKP juga menemukan dua buah tangga yang diduga digunakan pelaku serta sarung dan tambang. Ditemukan juga sebuah linggis besi dan gunting yang digunakan untuk mencongkel pintu.

Baca juga  Polres Pulang Pisau Sat Binmas Sambangi Kantor KPU Kabupaten Pulang Pisau

Petugas kepolisian yang datang ke lokasi kejadian berhasil mengamankan sejumlah barang bukti, di antaranya linggis, gunting besi, tangga, tambang, dan sarung yang diduga milik pelaku.

Pelaku yang diduga lebih dari satu orang ini juga merusak DVR CCTV toko untuk menghilangkan jejak. Polisi hingga kini masih melakukan pemeriksaan kasus pencurian dengan pemberatan ini. Kerugian akibat pencurian diperkirakan mencapai Rp 25 juta.

Kasusnya masih dalam penanganan Polsek Pageruyung dan Satreskrim Polres Kendal. Fauzi

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Sembari Patroli Sambang, Aipda Priyo Ajak Warga Cegah Karhutla

Artikel

PGRI Gelar Halal Bi Halal , Pj Bupati Brebes Ingatkan Peran Profesi

Uncategorized

Personil Polsek Kahayan Kuala laksanakan giat kepolisian yang di tingkatkan KRYD

Artikel

Anggota Satpolairud Ajak Masyarakat Pesisir Stop Buang Sampah Rumah Tangga Ke Aliran Sungai

BERITA UTAMA

Satkamling RT 08 RW 04 Kelurahan Tegalsari, Terpilih Mewakili Lomba Tingkat Polda Jateng

Uncategorized

KEGIATAN SAMBANG SOSIALISASI KARHUTLA

Artikel

Rapat Anggota Kartika A-01 Wijayakusuma “Agenda Penting dan Keputusan Strategis”

Uncategorized

Bhayangkari Cabang Pulang Pisau Pamerkan Produk Kreatif Lewat Bazaar UMKM PD Bhayangkari Kalteng