Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Jumat, 27 Desember 2024 - 20:25 WIB

Kapolres Batu Terapkan Kedisiplinan Maksimal, Siapkan Ruang Sidang Etik

Foto : Wakapolres Batu sedang menempati ruang Sidang Disiplin Dan Komisi Etik Profesi Polri di Ruang Tathaya Dharaka Polres Batu.

Foto : Wakapolres Batu sedang menempati ruang Sidang Disiplin Dan Komisi Etik Profesi Polri di Ruang Tathaya Dharaka Polres Batu.

 

KOTA BATU, TargetNews.id – Kapolres Batu, AKBP, Andy Yudha Pranata menanamkan kedisiplinan secara serius, bagi anggotanya yang melanggar disiplin dalam tugas. Keseriusan itu akan dibuktikan dengan menempatkan Ruang Sidang Disiplin Dan Komisi Etik Profesi Polri Seksi Profesi Dan Pengamanan (Sie Propam) Polres Batu di Gedung Tathya Dharaka bagi anggota yang melanggarnya, Jumat (27/12/24).

Penempatan Ruang Sidang Disiplin Dan Komisi Etik Profesi Polri Seksi Profesi Dan Pengamanan (Sie Propam) Polres Batu di Gedung Tathya Dharaka ini. Karena Kapolres mengacu tingginya ekspektasi masyarakat terhadap penegakkan hukum yang dilakukan oleh Polri dewasa ini.

“Bagi anggota yang melanggar disiplin, persidangan akan dilakukan secara terbuka dan bisa diakses langsung oleh masyarakat, karena ruangan sengaja dibuat terbuka layaknya aquarium, jadi bisa dilihat dari luar. Disebutkan oleh Kapolres Andy Yudha Pranata, ruang sidang ini,merupakan ruang sidang terhormat dan bermartabat,”papar Andy Yudha.

Baca juga  Polsek Maliku Laksanakan Patroli Jaga Stabilitas Kamtibmas di Wikumnya

Diharapkan seluruh anggota harus dapat menjaga kehormatan dan martabat serta mentaati semua aturan yang ada di institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia. Polri merupakan organisasi yang besar apabila tidak diikat dengan suatu peraturan yang ketat, maka organisasi akan berjalan dengan tidak baik.

“Disebutkan lagi Polri sebagai pelayanan, pelindung, pengayom masyarakat, kenapa sengaja dibuat di depan, agar supaya seluruh anggota benar-benar selalu mengingat akan kedisiplinan saat bertugas. Disisi lain, tujuannya pula untuk menekankan kepada Kepala Satuan Kerja agar memberikan pemahaman kepada anggota untuk tidak melakukan pelanggaran,”ujar Kapolres Batu.

Kapolres Batu berpesan kepada para seluruh Kasat, agar memberikan pemahaman kepada anggota bahwa sebagai insan Bhayangkara yang baik harus menjujung tinggi Tribrata dan Catur Prasetya. Sehingga tidak ada lagi anggota yang melakukan pelanggaran dan masuk dalam ruangan Sidang Disiplin Dan Komisi Etik Profesi ini.

Baca juga  Danny Indarto Menyuruh Orang Lain Menyekap Mantan Istrinya Di Vonis 5 Bulan Penjara

Sasarannya pada akhir sambutannya, Kapolres Batu AKBP. Andy Yudha Pranata, agar kedepan Personel Polres Batu semakin baik dan disiplin dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan tidak ada lagi personel yang melakukan pelanggaran dalam pelaksanaan tugas. Hal ini agar kedepan Institusi Polri citranya semakin baik dan di cintai tiap individu secara positif. Berita ini dihimpun oleh Targgetnews.id berdasarkan rilis dari Humas Polres Batu, hingga berita ini di turunkan.

Penulis : Heru Iswanto

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Pembagian Brosur Kamseltibcarlantas kepada Pengguna Jalan

Uncategorized

Personel Polsek Maliku Awali Tugas Dengan Laksanakan Apel Pagi dan Serah Terima Piket Jaga

Uncategorized

Sambangi warga di kebun Personil Satbinmas sosialisasi tentang karhutla dengan Spanduk

BERITA UTAMA

Anggota Satpolairud Melaksanakan Kegiatan Patroli Perairan Untuk Menjaga Kamtibmas Di Das Kahayan Kel. Pulang Pisau

BERITA UTAMA

Satgas TMMD Bersama Persit KCK Kodim Kebumen Gelar Pengobatan Massal Gratis

Uncategorized

Patroli Blue Light, untuk Cegah Balapan Liar dan Tawuran

Uncategorized

Demi Kondusifitas, Polsek Sabangau Datangi Bank BRI Kalampangan

Uncategorized

Bhabinkamtibmas desa Talio Bripka Muliyadi sosialisasi Karhutla di desa binaannyaa