Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Minggu, 12 Januari 2025 - 15:34 WIB

Babinsa Ajak Warga Batang Alai Selatan Tingkatkan Keamanan Bersama

Babinsa Ajak Warga Batang Alai Selatan Tingkatkan Keamanan Bersama

Babinsa Ajak Warga Batang Alai Selatan Tingkatkan Keamanan Bersama

 

Batang Alai Selatan, HST – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Babinsa Koramil 1002-01/Batang Alai Selatan, Koptu Rama Karma, secara rutin melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga binaannya. Minggu lalu, beliau kembali mengunjungi Desa Birayang Surapati untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat terlibat aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Minggu (12/1/2025).

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat, Koptu Rama menyampaikan pentingnya sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan. Beliau menekankan bahwa keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan saja, melainkan juga menjadi tanggung jawab bersama seluruh warga.

Baca juga  soal Kasus Basarnas: Peradilan Militer Libih Setiril

“Keamanan lingkungan adalah cerminan dari kesadaran dan kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar. Mari kita tingkatkan kewaspadaan dan saling menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal kita masing-masing,” ujar Koptu Rama.

Kegiatan komsos ini mendapat sambutan positif dari warga Desa Birayang Surapati. Salah seorang tokoh masyarakat, Bapak Ahmad, menyampaikan apresiasinya atas kunjungan Babinsa. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian Bapak Babinsa. Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat bagi kami untuk meningkatkan keamanan di desa,” ungkapnya.

Baca juga  Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Dikmas Lantas dan Polsanak: Pengenalan Rambu Lalu Lintas dan Cara Aman ke Sekolah

Di akhir pertemuan, Koptu Rama mengajak seluruh warga untuk berkomitmen bersama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Beliau berharap agar kegiatan komsos ini dapat terus dilaksanakan secara rutin sehingga sinergi antara TNI dan masyarakat semakin kuat.

“Dengan kerjasama yang baik, kita yakin dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif untuk kita semua,” pungkas Koptu Rama.(pen1002hst).

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Polsek Sebangau Kuala Laksanakan Sosialisasi Saber Pungli.

BERITA UTAMA

Antisipasi Gangguan saat Malam Hari, Polresta Palangka Raya Cek Keamanan Tahanan Mako

Artikel

Polisi kunjungi warga, gencar sosialisasi Karhutla di desa

Uncategorized

Menyambangi Lingkungan Warga Masyarakat, Polsek Pandih Batu Sampaikan Penyuluhan TPPO.

BERITA UTAMA

Kondisi Jalan Sempit, Satgas TMMD Ke 116 Desa Lubuk Lagak Langsir Material Gunakan Sepeda Motor

Artikel

Ribuan petani bawang merah di Brebes

Uncategorized

Sambangi Warga Pra Sejahtera, Kapolsek Rakumpit Lakukan Baksos

Uncategorized

Personel Satlantas Polres Pulang Pisau Tegur Pengendara Tak Pakai Helm