Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Selasa, 8 April 2025 - 08:58 WIB

Berantas Narkoba, Polres Pamekasan Amankan 1 Bandar dan 2 Pengedar

Berantas Narkoba, Polres Pamekasan Amankan 1 Bandar dan 2 Pengedar

Berantas Narkoba, Polres Pamekasan Amankan 1 Bandar dan 2 Pengedar

 

TARGETNEWS.ID PAMEKASAN – Personel gabungan Polres Pamekasan dan Polsek Proppo melakukan penggerebekan dan menggeledah rumah terduga pelaku penyalahgunaan narkoba di Dsn. Selatan Ds. Panaguan Kec. Proppo Kab.Pamekasan, Rabu (26/3/2025) malam.

Dari hasil penggeledahan, petugas berhasil mengamankan 3 (tiga) tersangka penyalahgunaan narkoba jenis sabu.

3 (tiga) tersangka tersebut yaitu inisial M (Bandar) , 38 th, swasta, alamat Dsn. Selatan Ds.Panaguan Kec.
Proppo Kab. Pamekasan. MFA, (pengedar) 45 th. Swasta, alamat Dsn. Selatan
Ds.Panaguan Kec. Proppo Kab. Pamekasan dan G, (pengedar) 40 th, swasta., alamat Ds. Rangperang Daja Kec. Proppo
Kab. Pameksan.

Baca juga  Sampaikan Larangan Karhutla Kepada Masyarakat Oleh personil Polsek Jabiren Raya

Dengan barang bukti 6,19 gram sabu, terang Wakapolres Pamekasan Kompol Hendry Soelistiawan saat konferensi pers di Gedung Tatag Trawang Tungga, Senin (7/4/2025) siang.

Pada kesempatan tersebut, Wakapolres Pamekasan Kompol Hendry Soelistiawan menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat Pamekasan untuk selalu waspada. Jangan pernah terlibat kasus narkoba. Selain sangat merugikan, hukuman juga sangat berat. Apalagi yang dijadikan target sindikat narkoba ini adalah generasi muda, generasi masa depan harapan bangsa.

Baca juga  Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Dampingi Warga Penerima BLT DD.

Seluruh masyarakat di Kabupaten Pamekasan diharapkannya bahu membahu dan menyatakan perang terhadap narkoba jenis apapun.

“Segera laporkan kepada aparat penegak hukum, khususnya jajaran Polres Pamekasan bila mengetahui ada indikasi penyalahgunaan narkoba di lingkungan masing-masing dengan cepat,” harapnya.

Kita harus lebih peduli terhadap lingkungan masing – masing, baik dari lingkungan keluarga, masyarakat serta lingkungan berbangsa dan bernegara, sebab narkoba dapat menghancurkan bangsa dan negara oleh karenanya harus kita perangi,” tegas Kompol Hendry Soelistiawan

Ali

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Kapolres Pulpis Hadiri Malam Penutupan Pulang Pisau Fair 2024

Uncategorized

Bhabinkamtibmas melaksanakan Sosialisasikan Program UMKM kepada pengusaha

Uncategorized

Pertemuan AMMTC ke-17 di Labuan Bajo, Gerbang Polri dan ASEAN Jaga Kawasan dari Kejahatan Transnasional

Artikel

Sambangi warga Binaan, Bhabinkamtibmas Food Estate berikan himbauan kamtibmas

Artikel

Minimalisir Potensi Lakalantas Polsek Kahayan Tengah Melaksanakan Pengaturan Arus Lalin

Artikel

Bripka Alamsyah Sampaikan Isi Maklumat Kapolda Kalteng Sasar Masyarakat Pesisir

Artikel

Dandim 1612 /Manggarai Hadiri Apel Gabungan Gelar Pasukan untuk Kesiapan Bencana

Artikel

Tujuh Belas Personel Yonif 621/Manuntung Naik Pangkat