Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Kamis, 24 April 2025 - 13:31 WIB

Polres Bangkalan Gelar Operasi Cipta Kondisi

Polres Bangkalan Gelar Operasi Cipta Kondisi

Polres Bangkalan Gelar Operasi Cipta Kondisi

 

Bangkalan TargetNews.id Kepolisian Resor Bangkalan kembali menggelar Operasi Cipta Kondisi di Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan.

Hal ini merupakan tindaklanjut dalam mengantisipasi kejahatan jalanan.

Seperti yang disampaikan Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, S.H., S.I.K., M.I.K., bahwa adanya razia yang dilaksanakan di Kecamatan Tanjungbumi benar adanya.

“Benar bahwa dari Polres Bangkalan hari ini (Rabu, 23/4/2025) menggelar operasi razia terhadap kendaraan untuk mengmenindaklanjuti maraknya curanmor, aksi begal, di wilayah Hukum Polres Bangkalan,” ucapnya saat dikonfirmasi.

Lanjut Hendro, Giat razia tersebut telah dilakukan pula di Kecamatan Kokop, Kabupaten Bangkalan.

“Ini kali kedua kami melaksanakan giat razia, sebelum telah menggelar operasi di Kecamatan Kokop. Hari ini di Kecamatan Tanjungbumi karena di Tanjungbumi bertepatan pula dengan hari pasaran Polowijo,” imbuhnya.

Sebelumnya, AKBP Hendro telah mengklarifikasi kepada Kasatlantas Polres Bangkalan AKP Diyon Fitrianto, S.H., M.H. terkait lokasi pelaksanaan gelar razia tersebut.

Baca juga  Patroli Kamtibmas Satsamapta Polresta Palangka Raya Pantau Kondusifitas Kantor Jamkrindo

“Disampaikan bahwa pelaksanaan ada di titik 100m sebelum tugu “Selamat Datang Kota Sampang atau Banyuates”. Menurut Kasatlantas dan Tim Operasi menilai bahwa wilayah tersebut masuk di wilayah Kabupaten Bangkalan,” katanya.

Selain itu, wilayah perbatasan tersebut dipilih dengan pertimbangan keamanan.

“Juga telah dipertimbangkan baik dari segi keamanan petugas yang melaksanakan operasi maupun keamanan bagi pengendara yang melintas, yaitu aman dari kejadian lakalantas,” tutur Hendro.

Kemudian, imbuh Kapolres, ada peringatan dari Anggota Polsek Banyuates atas kerancuan tersebut, maka Kasatlantas AKP Diyon menghentikan kegiatan tersebut sekira 1 jam usai pelaksanaan giat razia.

“Namun demikian giat tersebut membuahkan hasil, yaitu berupa 30 ranmor, terdiri dari 21 unit R2, 3 unit R4, 3 unit R6  dan ada 3 unit yang belum tertilang,” tegasnya.

Baca juga  Pensiun, KTP Langsung Ganti Status Pekerjaan

Tak lupa Hendro menyampaikan kepada masyarakat yang merasa memiliki kendaraan tersebut silahkan untuk diambil di Polres Bangkalan dengan membawa surat-surat kendaraan yang resmi.

“Bagi yang merasa memiliki kendaraan tersebut silahkan datang ke Polres Bangkalan. Kami layani dengan cepat, akan segera kami serahkan kendaraannya dengan syarat membawa kelengkapan surat-surat kendaraan bukti yang sah dan lengkap,” jelasnya.

Tidak hanya itu saja, nantinya apabila terhadap kendaran-kendaraan yang tidak ditindaklanjuti akan diserahkan ke Polres Sampang.

“Jika kendaraan ini memang tidak ada suratnya, atau pelanggar lain telah dikoordinasikan oleh Kasatlantas Bangkalan ke Kasatlantas Sampang yang terhadap barang bukti ini akan kami serahkan ke Polres Sampang, sehingga nantinya akan kami sampaikan kepada setiap pengendara yang tertilang ini untuk mengambil kendaraan di Satlantas Polres Sampang,” tutupnya kapolres.
Redaksi

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Balaidesa Lemah Duwur Kecamatan Adiwerna Tegal Adakan Penyaluran Dana Bantuan Langsung Tunai”

BERITA UTAMA

Patroli terus di giatkan untuk antisipasi tindak kejahatan pada Obyek Vital dan sekitarnya

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku melaksanakan himbauan Karhutla

Artikel

Cegah Balapan Liar dan Tawuran Selama Bulan Puasa, Sat Samapta Polres Pulpis Gelar Blue Light Patroll

Uncategorized

Sekretaris IPNU Surabaya Resmi Diangkat Jadi Advokat

Artikel

Aksi Tembakan Munisi Tajam Terintegrasi Pukau Delegasi Asing Dalam Super Garuda Shield 2024

Uncategorized

Sambangi Pasar Mingguan personil Satbinmas beri himbauan Kamtibmas kepada Para pedagang

Artikel

Melalui Kegiatan Sambang, Polsek Pandih Batu Ajak Masyarakat untuk Wujudkan Kamtibmas yang Aman