Jalin Hubungan Harmonis, Satgas Yonif 611/Awang Long Melaksanakan Komunikasi Sosial di Kampung Banti

Satgas Yonif 611/Awang Long Melaksanakan Komunikasi Sosial di Kampung Banti

Satgas Yonif 611/Awang Long Melaksanakan Komunikasi Sosial di Kampung Banti

 

Banti, Papua Tengah – Satuan Tugas (Satgas) Yonif 611/Awang Long yang bertugas di Pos Banti, Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Kampung Banti. Rabu (11/06/2025).

Komsos yang dilaksanakan di wilayah binaan tersebut bertujuan untuk memperkuat sinergi antara aparat kewilayahan dengan masyarakat setempat. Dalam pertemuan itu, terlihat jelas hubungan yang harmonis antara Tim Satgas dan warga setempat.

Masyarakat menyambut hangat kehadiran Sertu Awan dan aktif berdialog mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan keamanan, kebersihan lingkungan, serta kegiatan sosial lainnya.

Baca juga  Pastikan Keamanan Kapolda Cup, Polresta Palangka Raya Lakukan Pam Pertandingan Mini Soccer

Dampak positif dari kegiatan ini adalah mempererat tali silaturahmi antara prajurit TNI dan masyarakat, membangun komunikasi yang efektif dalam menjaga keamanan wilayah, serta menggali dan mendengar aspirasi masyarakat secara langsung, dalam mendukung pembangunan di daerah terpencil.

Danki Pos Banti Yonif 611/Awang Long, Lettu Inf Chandra Jaya, S.Tr.Han. menyampaikan dalam kesempatannya bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat.

“Melalui Komsos ini, kami berharap terjalin hubungan yang harmonis antara TNI dan warga. Ini penting dalam menciptakan situasi yang kondusif serta memperkuat rasa kebersamaan dan gotong royong di wilayah ini,” ungkapnya.

Baca juga  Personel Kodim 1009/Tanah Laut Hadiri Musyawarah Desa Pembahasan Rencana Kerja Perwngkat Desa Tahun 2025

Tokoh masyarakat setempat, Bapak Petrus, turut memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilakukan oleh Satgas TNI.

“Kami merasa senang dan dihargai dengan kehadiran Bapak-bapak TNI yang mau datang langsung ke kampung, mendengar dan berkomunikasi dengan kami. Semoga hubungan ini terus terjaga dan membawa kebaikan bagi kampung kami,” ujar Bapak Petrus.

Kegiatan Komsos ini menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat, serta bentuk kepedulian Satgas terhadap kesejahteraan dan keamanan masyarakat di wilayah penugasan. (Pen Yonif 611)

Share :

Baca Juga

Artikel

Satuan Binmas Polres Pulang Pisau Jaga Stabilitas Kamtibmas dengan Patroli di Kantor KPU dan Bawaslu

Artikel

Personil Polsek Kahayan Kuala guna cegah terjadinya bahaya tindak kejahatan

Artikel

Walaupun Situasi Cuaca Masih Diselingi Hujan Anggota Satpolairud Sampaikan Larangan Membuka Lahan Dengan Cara Membakar

Uncategorized

Polres Situbondo Bangun Sumur Bor Untuk Warga Banyuputih Atasi Dampak El Nino

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku sosialisasi saber pungli

Uncategorized

Sukseskan Jumbara, Bati Tuud Koramil 08/Alian Hadiri Persiapan Jumbara

BERITA UTAMA

Laksanakan Giat Binluh asat Binmas Polres Pulpis Berikan Sarana Kontak kepada Satpam PT Naga Buana

BERITA UTAMA

Dandim Bacakan Amanat Pangdam V/Brawijaya Pada Upacara 17-An