Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / Uncategorized

Rabu, 22 Oktober 2025 - 13:15 WIB

Kirab Resolusi Jihad, Ribuan Warga NU Turun ke Jalan

Kirab Resolusi Jihad, foto/istimewah Ribuan Warga NU Turun ke Jalan

Kirab Resolusi Jihad, foto/istimewah Ribuan Warga NU Turun ke Jalan

 

Slawi,Jateng. TargetNews.id -Ribuan santri dan warga Nahdlatul Ulama (NU) bersama anggota sejumlah Badan Otonom NU seperti Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Muslimat NU, Fatayat NU, IPNU dan IPPNU turun ke jalan mengikuti acara Kirab Resolusi Jihad pada Minggu (19/10/2025) pagi. Kirab ini sebagai penanda dimulainya peringatan Hari Santri Nasional tahun 2025 di Kabupaten Tegal.

Acara ini bertujuan membangkitkan kembali semangat juang para santri dalam membela dan mempertahankan kemerdekaan serta keutuhan NKRI dengan membawa bendera pusaka merah putih dan panji NU.

Kirab ini dimulai dari Rumah Dinas Bupati Tegal menuju Brigif 4/Dewa Ratna hingga perempatan jalan KH Wahid Hasyim belok kiri ke arah RSUD dr Soeselo Slawi di Jalan dr Soetomo hingga perempatan jalan nasional Tegal-Purwokerto ke utara sampai ke Gedung PC NU Kabupaten Tegal di Kelurahan Procot, Slawi sebagai tujuan akhirnya.

Baca juga  BNN-BPIP BERSINERGI PERKUAT KARAKTER PANCASILAIS APARATUR NEGARA

Di hadapan ribuan peserta kirab, Bupati Tegal Ischak Maulana Rohman menyampaikan ucapan selamat Hari Santri 2025. Menurutnya, kirab Hari Santri ini menjadi momentum untuk mengingat kembali fatwa resolusi jihad yang dicetuskan KH Hasyim Asy’ari pada 22 Oktober 1945 sebagai dasar perlawanan terhadap penjajah.

Selain itu juga mengobarkan semangat jihad yang damai, persatuan, dan bela negara, khususnya di kalangan santri sekaligus menghormati dan mengenang jasa para ulama dan santri yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

Baca juga  Melaksanakan kegiatan Apel & Penyampaian arahan dari Pimpinan kepada Anggota terkait tugas di lapangan.

Di era sekarang, santri dituntut tidak hanya bisa baca kitab, tapi juga dengan wawasan keagaamannya yang luas, santri mampu beradaptasi terhadap setiap perubahan zaman, mampu berkompetisi di era global yang sarat persaingan di bidang teknologi, informasi, bahkan ekonomi,” ujarnya.

Ketua PCNU Kabupaten Tegal Khozi’in mengatakan acara Kirab Resolusi Jihad ini berjalan dengan tertib, lancar, dan damai.

Ini menandakan warga NU selalu menjunjung akhlakul karimah,” ujarnya.(Fauzi/Hms)

Share :

Baca Juga

Artikel

Polantas Tegur Sopir Truk yang Parkir di Badan Jalan

Uncategorized

PERSONIL SAT BINMAS POLRES PULPIS RUTIN SOSIALISASIKAN TENTANG KARHUTLA SAAT MEMASUKI MUSIM KEMARAU

Uncategorized

Satbinmas Polres Pulang Pisau Sambangi Kantor Dewan Adat Dayak Kab. pulang pisau

Uncategorized

Cegah Kebakaran Hutan dan lahan, ini yang di lakukan Bhabinkamtibmas

BERITA UTAMA

Polsek Kahayan Kuala lakukan sosialisasi kepada warga terkait telah di bentuknya Tim Satgas Saber Pungli di Wilkum Polres Pulang Pisau.

BERITA UTAMA

Melalui Komsos Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Beri Motivasi Kepada Masyarakat Yang Memanfaatkan Pekarangannya

Artikel

Pastikan Aman Pada Pemukiman Penduduk, Sat Samapta Polres Pulang Pisau Lakukan Pengecekan Secara Berkala

Uncategorized

Polda Sulsel Diminta Ungkap Dugaan Penyelundupan BBM Bersubsidi jenis Solar