KODIM 0709/KEBUMEN. Babinsa Koramil 15/Klirong Serma Diliyanto mengikuti Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik yang digelar di wilayah binaan Desa Ranterejo, Kec.Klirong, Kab.Kebumen, Senin (12/06/2023).
Dalam pelatihan itu, di selenggarakan oleh BPP Kec.Klirong yang diikuti Kelompok Tani “Tani Mulyo” Desa Ranterejo. Tujuan dari kegiatan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik tersebut adalah untuk meningkatkan kesuburan tanah, memperbaiki struktur dan karakteristik tanah, meningkatkan kapasitas serap air tanah, meningkatkan kesibukan mikroba tanah.
Selanjutnya juga untuk meningkatkan retensi atau ketersediaan hara di di dalam tanah yang terdapat perbedaan yang mendasar pada tanah yang diberi perlakuan bersama dengan pupuk kompos bersama dengan diberi perlakuan tanpa kompos (pupuk anorganik).
“Tanah yang diberi pupuk anorganik secara tetap menerus akan mengalami penurunan kualitas unsur hara dan akan menaikkan kekerasan struktur tanah,” kata Ketua BPP Ibu Siti Ma’rifah.
Menurut Serma Diliyanto pihaknya sebagai anggota Babinsa di wilayah kerjanya, harus ikut serta mendampingi para petani mengikuti pelatihan pembuatan pupuk organik sebagai bentuk dukungan program ketahanan pangan dan sarana komsos tentunya.
“Karena hal itu sebagai salah satu tugas dari TNI sebagai pendampin petani. Oleh sebab itu, saya sebagai Babinsa wajib memantau jalannya pelatihan yang diikuti petani sekaligus belajar”pungkasnya. (Pendim)