Home / BERITA UTAMA / DAERAH / Home / TargetNews.id / TNI-POLRI

Minggu, 18 Juni 2023 - 08:48 WIB

Iptu Patria Wanda Sigit, S.Tr.K, S.I.K, M.M Jabat Kasat Reskrim Polres Konawe

KONAWE – Iptu Patria Wanda Sigit, S.Tr.K, S.I.K, M.M resmi menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Konawe, sebelumnya jabatan tersebut dijabat AKP Mochamad Jacub Nursagli Kamaru. Selain itu sertijab juga dilakukan kepada 3 Perwira, antara lain Kapolsek Unaaha dari Iptu Nuryamang kepada Ipda Edy Rambulangi, S.H. Adapun pejabat yang dilantik yaitu Kasipropam Ipda Laode Istiqlal, S.H., Kasattahti Ipda Akhmad Eddy Setiakelana.

Acara serah terima jabatan Kasat Reskrim tersebut sesuai dengan Keputusan Kapolda Sultra Nomor : KEP/232/V/2023, tanggal 31 Mei 2023, tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Sultra. Sedangkan pelantikan Kasipropam dan Kasattahti Polres Konawe tersebut sesuai dengan Keputusan Kapolda Sultra Nomor : KEP/233/V/2023, tanggal 31 Mei 2023, tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Sultra.

Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K saat memimpin upacara sertijab, Sabtu (17/6/2023) mengatakan serah terima jabatan merupakan hal wajar dan biasa terjadi di lingkungan Polri. Karena bagian dari dinamika organisasi dalam rangka untuk mendukung pelaksanaan tugas demi kepentingan organisasi dan pembinaan karir.

Baca juga  Merasa dijebak dan dituduh Memeras, Amri Tunjuk Agus Purnomo,SH sebagai Kuasa Hukumnya.

“Pergantian jabatan adalah cermin bahwa Polri bersifat dinamis dalam rangka menghadapi perubahan dan selalu berupaya memelihara kelangsungan estafet kepemimpinan mulai dari tingkat Mabes Polri sampai dengan lini terdepan yaitu Kapolsek,” ujar Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K.

Kapolres menjelaskan saat ini Polri telah menyusun strategi pembentukan operasionalisasi perpolisian masyarakat/kemitraan Polisi dan masyarakat yang menekankan pendekatan kemanusiaan. Ini menempatkan masyarakat sebagai mitra kerja yang setara dalam upaya penegakkan hukum, pembinaan keamanan dan ketertiban masyarakat untuk mendukung konsep PRESISI,” terang AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K.

Lanjut Kapolres, “Pergantian pimpinan merupakan kebutuhan organisasi dan regenerasi kepemimpinan. Tujuan yang diharapkan yakni mampu membawa ide baru, langkah kreatif dan inovatif dalam roda organisasi untuk menghadapi tantangan tugas yang dinamis.

Baca juga  Satgas Yonif 611/Awang Long Hadiri Perayaan Natal di Gereja Baptis Papua Jemaat Agape

“Dengan adanya pergantian diharapkan sebagai bentuk penyegaran dan jabatan sekaligus pendorong semangat untuk lebih giat dan maju dalam melaksanakan tugas yang akhirnya berdampak terhadap kemajuan Polri,” ujar AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K.

Kapolres menegaskan untuk mencapai dan mewujudkan harapan masyarakat perlu kepedulian kita sebagai unsur pimpinan dan tidak terlepas adanya dukungan dari seluruh anggota. Karena tantangan dan hambatan dalam menjalankan tugas ke depan akan semakin berat dan kompleks.

“Jaga terus sinergitas dengan instansi lain terutama rekan TNI dan seluruh lapisan masyarakat serta stakeholder yang lain guna mendukung pelaksanaan tugas,” pungkas AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K. fauzi

Share :

Baca Juga

Artikel

Bhabinkamtibmas Terapkan Cooling System dalam Sambang ke Warga

Artikel

Berikan Teguran Kepada Pengendara Motor Yang Tidak Memakai Helm Oleh Sat Lantas Polres Pulang Pisau

Artikel

Polresta Sidoarjo Amankan Tersangka Cabuli Gadis Dibawah Umur

Artikel

Satreskrim Polres Batang Ungkap Kasus Pencurian Motor, 2 Pelaku Diamankan

Artikel

Semangat Kebersamaan Prajurit Korem 012/TU Nobar Malam Penghargaan KASAD

Artikel

Sampaikan Imbauan Pemilu Aman dan Damai Kepada Masyarakat oleh Personel Polsek Maliku

BERITA UTAMA

Tim SAR Gabungan Satpolairud Polres Situbondo Berhasil Selamatkan 3 ABK KLM Tunas Abadi

BERITA UTAMA

Polrestabes Surabaya Berhasil Ungkap Peredaran Narkoba, 48 Poket Sabu Disita