Home / BERITA UTAMA / DAERAH / Home / TargetNews.id / TNI-POLRI

Jumat, 23 Juni 2023 - 23:25 WIB

Semarakan Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Tegal Kota Gelar Lomba Futsal

Kota Tegal – Polres Tegal Kota menggelar lomba pertandingan Futsal antar Satuan Kerja (Satker) dalam rangka menyemarakan Hari Bhayangkara ke-77.

Perlombaan digelar di Lapangan Futsal PO. Dewi Sri Jalan Mataram, Kelurahan Pesurungan Lor, Kota Tegal, Jum’at (23/6/2023). Dengan para peserta dari perwakilan anggota masing-masing Bagian, Satuan Fungsi, Seksi dan Polsek jajaran.

Pertandingan perdana antara tim Pejabat Utama Polres melawan tim para Kapolsek jajaran, menandai dimulainya lomba pertandingan Futsal.

Kapolres Tegal Kota AKBP Jaka Wahyudi mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian Hari Bhayangkara ke-77. Selain itu juga sekaligus mencari bibit-bibit pemain Futsal dari para anggota Polres Tegal Kota.

Baca juga  Babinsa Koramil 1612-06/Lember Hadiri Penjemputan dan Misa Suku Atas 25 Tahun Imamat Pater P. Venansius Mulyadi SVD

“Saya berpesan kepada seluruh peserta untuk menjunjung tinggi sportivitas. Lomba ini bukan ajang untuk kita saling bersaing secara kelompok. Namun ini adalah ajang olahraga sekaligus menjadi ajang hiburan serta menjaga kekompakan bagi kita semua,” ujar Kapolres.

Kapolres menjelaskan, yang mengikuti lomba Futsal ini ada 12 tim yang merupakan perwakilan dari setiap Bagian, Satuan Fungsi, Seksi maupun Polsek jajaran.

Dan dari hasil pertandingan Futsal tersebut, keluar sebagai juara I yaitu dari Satlantas dan juara II dari gabungan Seksi dan SPKT.

Baca juga  Pedagang Ikan Di Belakang Pasar Srimangunan Sampang Dikeluhkan Warga Sekitar

Kapolres juga berharap, dengan kegiatan ini dapat memupuk tali silaturahmi antar personel. Baik antar Bagian, Satuan Fungsi, Seksi dan Polsek jajaran. Selain itu juga untuk meningkatkan soliditas anggota dalam momentum menyambut Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023.

“Perlombaan ini merupakan momentum kebersamaan. Manfaatkan momen ini untuk memupuk sinergitas dan kekompakan antara personel. Sehingga dapat menambah motivasi dalam pelaksanaan tugas kedepan,” pungkas Kapolres.fauzi

Share :

Baca Juga

Artikel

Dukung Program Pemerintah, Satgas Pam Obvitnas Yonif 611/ Awang Menggelar Layanan Kesehatan Posyandu di Distrik Agimuga

Artikel

Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Binaan, Dialogis Beri himbauan Kamtibmas

Artikel

Gelar Jum’at Curhat, Sat Binmas Polres Puncak Jaya Imbau Para Tukang Ojek Agar Tetap Memperhatikan Keselamatan

BERITA UTAMA

Berikan Sosialisasi, Polsek Sabangau Ajak Tim Manggala Agni Cegah Karhutla

Artikel

TNI Berhasil Temukan Dan Bongkar Lahan Ganja di Pedalaman Papua

Artikel

Satlantas Polres Pulang Pisau Bagikan Brosur Kepada Pengendara

BERITA UTAMA

Amankan Tarawih di Masjid Agung, Polresta Palangka Raya Lakukan Gatur Lalin

BERITA UTAMA

Ciptakan Kondisi Aman dan Kondusif Polsek Kahayan Kuala Giat KRYD