Ponorogo,- Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han. tadi siang menghadiri acara penerimaan Mahasiswa dari Universitas Brawijaya Malang dalam rangka Program Mahasiswa Membangun Desa (MMD) bertempat di Pendopo Kabupaten Ponorogo Jl. Aloon-Aloon Utara Kota Ponorogo, Minggu (02/07/2023).
Mahasiswa dari Universitas Brawijaya Malang yang melaksanakan Program Mahasiswa Membangun Desa (MMD) di wilayah Kabupaten Ponorogo sebanyak 582 Mahasiswa didampingi Dosen pendamping lapangan sebanyak 23 orang tersebut diterima langsung oleh Bupati Ponorogo, H. Sugiri Sancoko, SE., MM; Dandim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han.; para Asisten dan Kadis instansi terkait; 9 orang perwakilan Camat serta 43 orang perwakilan Kades se Kabupaten Ponorogo.
Komandan Kodim 0802/Ponorogo saat memberikan sambutan pada acara tersebut sangat mendukung kegiatan yang dilakukan para Mahasiswa Universitas Brawijaya selama melaksanakan Program MMD di wilayah Kabupaten Ponorogo. “ Selamat datang di Kabupaten Ponorogo dan selamat bergabung bersama kami, “ kata Dandim 0802/Ponorogo.
“ Dengan senang hati kami (Kodim 0802/Ponorogo) terutama para Babinsa yang ada di wilayah siap membantu para Mahasiswa selama melaksanakan Program Mahasiswa Membangun Desa di Kabupaten Ponorogo, “ kata Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han.
Selanjutnya guna suksesnya kegiatan para Mahasiswa Universitas Brawijaya tersebut, Dandim 0802/Ponorogo juga memberikan pesan agar selama pelaksanaan MMD benar – benar dilakukan dengan totalitas sehingga kesempatan yang baik tersebut bisa lebih memantapkan keilmuan yang dimiliki.
Diakhir sambutan Beliau juga mewanti – wanti kepada para peserta Program MMD yang jumlahnya 582 Mahasiswa tersebut agar selama kegiatan berlangsung supaya memberikan yang terbaik sehingga kehadirannya bisa membawa Kabupaten Ponorogo semakin lebih baik lagi.
Untuk diketahui bahwa sebanyak 582 Mahasiswa Universitas Brawijaya tersebut akan melaksanakan Program Mahasiswa Membangun Desa di Kabupaten Ponorogo selama