Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / NEWS / POLRI / TargetNews.id

Senin, 14 Agustus 2023 - 13:35 WIB

Unik, Polisi Patroli Sambil Berbagi Sayur Gratis Untuk Warga di Kediri

 

KEDIRI – Patroli dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban Masyarakat ( Harkamtibmas ) rutin dilakukan oleh Anggota Polsek Pagu Polres Kediri.

Namun pemandangan unik pada patroli kali ini terlihat di wialayah kecamatan Pagu Kabupaten Kediri.

Dengan mobil dinas Patroli, beberapa anggota yang berpatroli tampak bagi-bagi sayur dan lauk gratis bagi warga.

“Patroli kami ini untuk menyampaikan himbauan Kamtibmas sekaligus menyerap informasi warga Masyarakat, sedangkan sayuran yang kami bagikan tujuannya bersedekah kepada warga di lingkungan tugas kami,”kata Kanit Binmas Polsek Pagu Aiptu Pujo, Jumat ( 11/8).

Baca juga  Gercep, Polisi Berhasil Amankan Remaja yang Lecehkan Wanita di Jalan Raya Ngawi

Dengan strategi berbagi sayuran dan lauk pauk gratis tersebut kata Iptu Pujo pihaknya lebih mudah menyampaikan maksud dan tujuannya yaitu himbauan kamtibmas.

“Selain output kita tercapai yaitu kamtibmas, kami juga berkesempatan bersedekah kepada warga kami,”ujarnya usai meyampaikan himbauan kepada kerumunan emak – emak di mobil patroli Polsek Pagu.

Di tempat terpisah, Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho S.I.K melalui Kapolsek Pagu AKP Suharsono mengatakan bahwa kegiatan patroli pada Jumat berkah tersebut sudah rutin dilaksanakan.

Baca juga  BABINSA MONITORING SOSIALISASI TAHAPAN PENGANGKATAN PERANGKAT DESA.

“Jadi anggota Polsek Pagu iuran lalu kami belanjakan sayuran dan lauk pauk untuk kami bagikan kepada warga sambil berpatroli,”ujar AKP Suharsono.

Ia menjelaskan kegiatan seperti ini dilakukan secara bergilir di setiap desa yang ada di wilayah hukum Polsek Pagu.

“Sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui, begitulah harapan kami sambil berpatroli, kami juga berbagi,”tutup AKP Suharso. (Anil)

Share :

Baca Juga

Artikel

400 Takjil Kembali Di Bagikan RDPC dan Ucapkan Selamat Merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H

BERITA UTAMA

Door To Door bhabinkamtibmas Polsek Sebangau Kuala laksanakan sosialisasi Saber Pungli

Artikel

Komandan korem 174/ATW Beserta Keluarga Besar Korem 174/ATW Merauke Mengucapkan :  Dirgahayu Ke – 78 ARMED TNI AD PATRIOT NKRI TRI SANDYA YUDHA 

Artikel

Yonif 400/BR Bersama Masyarakat Tegal Bersihkan Salah Satu Monumen Bersejarah

Artikel

Bupati Tanjab Barat Drs H Anwar Sadat M Ag Hadiri Haul Pendiri Madrasah Assalafiyyah dan Harlah ke-62

Artikel

Anggota Satpolairud Ajak Masyarakat Stop Buka Lahan Dengan Membanar

BERITA UTAMA

Sat PJR Polda Jatim Berhasil Ungkap Penyalahgunaan Narkoba, Dua Sopir Truk Diamankan

BERITA UTAMA

Sambangi Pondok Pesantren Al Maonah, Berikut Pesan Bhabinkamtibmas Polsek Weleri