Home / Uncategorized

Kamis, 31 Agustus 2023 - 22:16 WIB

Jelang Operasi Zebra Telabang 2023, Polres Pulang Pisau Gelar Latihan Pra Operasi

Pulang Pisau – Menjelang akan dimulainya Operasi Zebra Telabang 2023, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng melaksanakan Latihan Pra Operasi atau Lat Pra Ops bagi personel yang terlibat dalam operasi tersebut. Lat Pra Ops ini dilaksanakan di Aula Bhayangkari Kamis (31/08/2023) Pagi.

Kegiatan Lat Pra Ops Zebra ini dibuka langsung oleh Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., didampingi Kabag Ops Polres Pulang Pisau AKP Tadik.

Baca juga  Cooling System Jelang Pilkada Serentak 2024, Sat Binmas Polres Pulang Pisau Sambangi Satpam

Diketahui Operasi zebra tahun 2023 ini mengusung tema “Kamseltibcarlantas menuju pemilu 2024” yang akan dilaksanakan selama 14 hari mulai tangal 04 s/d 18 September 2023 di seluruh wilayah Indonesia.

Kapolres Pulang Pisau berpesan kepada anggota yang bertugas dilapangan laksanakan lah tugas sesuai dengan petunjuk dan arahan dari Korlantas Polri untuk bekerja mengedepankan penindakan yang bersifat simpatik dan humanis kepada para pengguna jalan. Selain itu, juga diisi dengan kegiatan edukasi yang dalam hal ini sesuai tema operasi mewujudkan Kamseltibcarlantas.

Baca juga  Sampaikan Imbauan Kepada Masyarakat oleh Personel Polsek Maliku

“Diharapkan dalam pelaksanaan operasi zebra nantinya dilakukan dengan sebaik-baiknya, berikan tindakan yang humanis, simpatik, dan edukasi masyarakat untuk taat dan tertib dalam berlalu lintas.” Pesan Kapolres. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Melalui Kegiatan Sambang, Polsek Pandih Batu Ajak Masyarakat untuk Wujudkan Kamtibmas yang Aman

Artikel

Meriahkan HBA Kejari Brebes Gelar Aneka Lomba

Uncategorized

Piket Fungsi Polresta Palangka Raya Lakukan Serah Terima

Uncategorized

Babinsa Koramil 15/Klirong Pantau Serta Bantu Kegiatan Proyek Pembangunan Talud Jalan Usaha Tani Desa Binaan

Artikel

Lapas Tuban Dalami Dugaan Distribusi LPG Ilegal

Uncategorized

Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Warga di Sekitar.

Artikel

Kepala Badan Kesbangpol Brebes Terima Duplikat Bendera Pusaka

BERITA UTAMA

Komandan Kodim 1208/Sambas Hadiri Apel Antisipasi Karhutla Di Wilayah Hukum Polres Sambas