Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Rabu, 16 Juli 2025 - 17:33 WIB

Aksi Nyata Polres Pulang Pisau, Bhakti Sosial Sat Samapta Bantu Warga yang Membutuhkan

 

Pulang Pisau – Wujudkan kepedulian dan empati kepada masyarakat, Sat Samapta Polres Pulang Pisau menggelar kegiatan Bhakti Sosial berupa penyaluran bantuan sosial (tali asih) kepada warga yang membutuhkan, Rabu (16/07/2025).

Kegiatan berlangsung di Jl. Masrumi Layar, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau, dengan sasaran seorang ibu rumah tangga bernama Erna (49 tahun). Ia termasuk dalam kategori warga rentan, sedang hamil, dan berisiko terdampak stunting.

Dalam kegiatan tersebut, personel Sat Samapta memberikan paket sembako sebagai bentuk perhatian dan kepedulian terhadap kebutuhan dasar masyarakat, khususnya yang sedang dalam kondisi ekonomi sulit.

Baca juga  Terus wujudkan Kamtibmas yang kondusif personil Satbinmas Sambangi tokoh masyarakat

Kasat Samapta Polres Pulang Pisau, IPTU Sumijiyarto, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam aksi sosial yang bermanfaat.

“Kami ingin terus menjalin kedekatan dengan masyarakat. Melalui kegiatan Bhakti Sosial ini, kami berharap bisa sedikit meringankan beban warga yang membutuhkan, dan tentu saja mempererat tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan ini juga menjadi salah satu simbol sinergitas, soliditas, dan pendekatan humanis Polres Pulang Pisau, sekaligus mendukung program pemerintah dalam penanganan stunting dan peningkatan kesejahteraan ibu hamil.

Baca juga  Polsek Sebangau Kuala Aktif Sambangi Warga di malam hari.

Penerima bantuan, Ibu Erna, mengaku sangat terharu dan berterima kasih atas perhatian dari pihak kepolisian.

“Terima kasih banyak atas bantuannya. Ini sangat membantu saya dan keluarga,” ucapnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin terjalin hubungan yang solid, rukun, dan harmonis antara Polri dan masyarakat, serta menunjukkan bahwa Polri selalu hadir sebagai pelindung, pengayom, dan sahabat rakyat. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

Artikel

Melalui Giat Komsos, BABINSA Ciptakan Situasi Yang Baik Dengan Warga Binaan

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasikan Larangan Karhutla untuk Warga di Desa Binaan.

Artikel

Serda Budiono Babinsa Babai Sambangi Warga Binaan Bantu Panen Rambutan

Artikel

13 Remaja Diamankan Terlibat Tawuran dengan Membawa Sajam

Uncategorized

Cegah Laka Lantas, Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Patroli Daerah Rawan Kecelakaan

Uncategorized

Stop Buang Sampah Ke Aliran Das Kahayan jaga Kualitas Air Sungai

Artikel

Rutan Kelas I Jakarta Pusat Gelar Sholat Idul Adha 1445 Hijriah

BERITA UTAMA

Laporan Pengaduan Cek Kosong Bang Mulkan Jalan Di “Tempat”,Saksikan Kisahnya Di Podcast KBO Babel