Dispen Kormar (Jakarta). Sebagai bentuk perhatian Pimpinan terhadap anggota, Perwira Batalyon Infanteri 6 Marinir meningkatkan tali persaudaraan terhadap anggota dengan melaksanakan Anjangsana di bulan Ramadhan di hari libur, Minggu (02/04/2023).
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Komandan Kompi H Yonif 6 Marinir Lettu Marinir Irsyadul Haris dengan mengunjungi rumah prajurit Yonif 6 Mar Kopka Mar Solikin dan Kopka Mar Jayadi yang beralamat di Duren Sawit, Jakarta Timur, sementara itu Letda Mar Pian Purba dengan mengunjungi Kopka Mar Ruslan yang beralamat di Kec. Limo Depok Jawa Barat, Letda Mar Dedi Prasetiyo dengan mengunjungi rumah Pratu Mar Dian Rusdianto yang beralamat Ciangsana, Kab. Bogor, Letda Laut (K) Nasrul dengan mengunjungi Koptu Mar Luki Pebriantoro yang berada di Kel Cilandak Timur Kec Pasar minggu Jaksel, dan Letda Mar Jein Septian mengunjungi rumah Kopka Mar Bambang Sumariyono yang beralamat di Kel. Ragunan, Jakarta Selatan.
Anjangsana yang dilaksanakan tersebut merupakan kegiatan rutin dan wajib bagi seluruh Perwira Yonif 6 Marinir guna sebagai sarana komunikasi langsung dengan para prajurit beserta keluarganya di luar jam dinas. Maka dari itu Perwira Yonif 6 Marinir selalu memanfaatkan hari libur untuk melaksanakan kegiatan Anjangsana ke rumah seluruh anggotanya.
Komandan Batalyon Infanteri 6 Marinir Letkol Marinir Rismanto Manurung, M. Tr. Opsla., CTMP, menyampaikan bahwa kegiatan anjangsana merupakan salah satu bagian dari program yang terjadwal di luar jam kerja dan diharapkan kegiatan tersebut benar-benar terlaksana agar menjadi sarana penghubung langsung antara pimpinan dan anggota sehingga selain menjalin tali silaturahmi antar keluarga besar Prajurit Batalyon Infanteri 6 Marinir, tentunya juga akan memperkokoh serta mempersolid dalam pelaksanaan tugas-tugas kedepannya.