Polresta Palangka Raya – Dalam rangka kedisiplinan para personel, Polresta Palangka Raya melaksanakan apel di Mapolresta setempat, Selasa (20/6/2023) pukul 07.00 WIB.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan yang sudah mengikuti apel seperti sekarang ini,” ucap Kabag Ops Kompol Ganda Baru Napitupulu mewakili Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H.
“Para Kasatker, karena cuaca sedang hujan tolong di cek kembali personel yang masih belum hadir pada apel pagi hari ini dan segera dilaporkan ke provos,” ujarnya.
Diterangkannya, untuk piket jaga tahanan agar tetap waspada dan hati-hati jangan sampai ada hal-hal yang tidak dinginkan terjadi.
“Terimakasih kepada personel yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan sesuai perintah pimpinan. Dimohon agar personel tetap monitor Handphone atau WA grup untuk mengetahui semua sprin yang akan dikeluarkan.
“Kepada personel tetap semangat dan jaga kesehatan. Khusus bagi siswa Latja SPN Polda Kalteng tetap jaga sikap karena sebentar lagi kegiatan Latja di Mapolresta akan berakhir,” pungkasnya.(dk_reborn)