Bertempat di SDN 1 Candi Kecamatan Karanganyar Kabupaten Kebumen Babinsa Candi Koramil 04/Karanganyar Sertu Samingan melaksanakan pendampingan kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) DT dan Td bulan November tahun 2023 bagi siswa-siswi SDN 1 Candi Kec. Karanganyar.
Kegiatan tersebut dihadiri antara lain oleh Babinsa Candi Koramil 04/Karanganyar Sertu Samingan, Petugas Puskesmas Karanganyar 6 orang, Kepala Sekolah SDN 1 Candi beserta para Guru SDN 1 Candi serta siswa siswi SDN 1 Candi.
Adapun Jumlah siswa yang mengikuti BIAS dari Kelas 1 sejumlah 18 siswa terdiri dari Laki-laki 8 siswa, Perempuan 10 siswa, untuk Kelas 2 sejumlah 11 siswa terdiri dari Laki-laki 6 siswa, Perempuan 5 siswa dan untuk Kelas 5 sejumlah 5 siswa terdiri dari Laki-laki 4 siswa dan Perempuan 1 siswa.
Kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) DT dan Td bulan November tahun 2023 bagi siswa-siswi SDN 1 Candi Kec. Karanganyar berjalan dengan tertib, aman dan lancar. (Pendim 0709)