Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Kamis, 25 Mei 2023 - 14:42 WIB

Babinsa Koramil 06/Sruweng Latih PBB kepada Pelajar SMP Negeri 1 Sruweng, Bentuk Karakter dan Kedisiplinan

KODIM 0709/KBM – Bintara Pembina Desa (Babinsa), merupakan ujung tombak satuan teritorial TNI-AD. Hal ini ditunjukkan oleh Serda Khusnul Eprilianto, Babinsa Koramil 06/Sruweng yang melaksanakan pelatihan PBB kepada Siswa siswi SMP Negeri 1 Sruweng dalam rangka mempersiapkan Paskibra Agustus Mendatang di Aula Sekolah. Kamis(25/05/2023)

Dikatakan Babinsa Serda Khusnul, bahwa latihan tersebut bertujuan untuk mempersiapkan para siswa-siswi agar lebih disiplin dan menguasai gerakan demi gerakan sebagai pasukan pengibar bendera.“Sekaligus untuk membina para Paskibra agar dapat melaksanakan tugas sebagai pengibar bendera dengan baik nantinya,” katanya.

Baca juga  Pembagian Brosur Kamseltibcarlantas kepada Pengguna Jalan

Serda Khusnul mengatakan tujuan latihan ini untuk membentuk dan memupuk jiwa Nasionalisme. Dalam kegiatan tersebut Babinsa melatih secara teori, praktek peraturan baris berbaris dan disiplin.“Derap langkah yang tegas dan kompak akan sangat mempengaruhi jiwa dan semangat Paskibra untuk melaksanakan tugas. Karena Kekompakan anggota Paskibra tercermin dari sikap disiplin dalam melaksanakan baris berbaris dan membentuk formasi,” papar Serda Khusnul.

Baca juga  Dewi Aryani : Sosialisasi UU Cipta Kerja Harus Masif

Serda Khusnul juga mengatakan, pembinaan dan pelatihan Paskibra tidaklah cukup hanya dengan belajar baris berbaris saja, karena tujuan latihan Paskibra adalah untuk menciptakan kader-kader terampil dan pintar. “Serta mengenal bangsa dan negara sehingga pada akhirnya terbentuklah generasi bangsa yang kuat baik secara fisik, mental, maupun pikiran,” ujarnya.Babinsa menambahkan (Pendim)

Share :

Baca Juga

Artikel

Kapolres Sampang AKBP Hartono Beberkan Kesiapan Polres Sampang Dalam Hadapi Bencana Alam Hidrometeorologi Tahun 2025

BERITA UTAMA

Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Antar Gengster, 23 Adegan Diperagakan

Artikel

Peduli Kesehatan KBT, Pangdam II/Swj Hadirkan Dokter Subspesialis

BERITA UTAMA

Kendaraan Tanpa Plat Nomor, Personel Satlantas Polres Pulang Pisau Berikan Teguran Simpatik Kepada Pengendara

BERITA UTAMA

Bhabinkamtibmas Polsek Sebangau Kuala Aktif Sambangi Warga Malam Hari

Artikel

Kontes Domba Kambing Dorong Peningkatkan Pengetahuan Beternak

Artikel

Sukseskan Swasembada Pangan Babinsa Koramil 02/Bambel Dampingi Petani Rontok Padi

Artikel

Danyonmarhanlan VII Kupang Terima Kunjungan Purnawirawan Korps Marinir