KUTOWINANGUN. Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Serka Hendy yang didampingi Koptu harjianto pimpin kegiatan fisik pada sejumlah siswa SMK Muhammadiyah Kutowinangun Kabupaten Kebumen. pada Sabtu, (2/3/24).
Kegiatan yang dimulai sejak pukul 05.30 s.d 07.30 Wib itu bertempat di Alun alun Kutowinangun.
tidak saja berupa kegiatan pembinaan fisik, namun mentalpun disiapkan serta disiplin siswa Ikapeksi Japan.
Dalam kegiatan tersebut juga ditinjau Guru SMK Muhammadiyah Kutowinangun, Bpk Imam Mujahid. Beliau mengatakan.”
Kegiatan ini sengaja diberikan guna menanamkan jiwa mental dan moral para siswanya.
Saya berterima kasih kepada Koramil 09/Kutowinangun yakni Serka Hendy yang telah mencurahkan segala kemampuan guna membentuk jiwa dan karakter pada murid kami,
kami ingin agar kelak mereka memiliki disiplin yang kuat selain mental yang membaja.” Ucap Imam Mujahid.
Dalam pembinaan oleh Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Serka Hendy dan Koptu Harjianto itu melibatkan 45 orang peserta melalui beberapa materi seperti penilaian kesegaran jasmani tahap ke dua,
yang meliputi Lari 3.000 meter, Push Ups dan Sit Ups. (Ramil 9)