Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Sabtu, 11 Januari 2025 - 10:55 WIB

Babinsa Koramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Bina Karakter Siswa Melalui Pramuka

Babinsa Koramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Bina Karakter Siswa Melalui Pramuka

Babinsa Koramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Bina Karakter Siswa Melalui Pramuka

 

Labuan Amas Selatan, HST – Babinsa Koramil 1002-04/Labuan Amas Selatan, Pelda Haris Fadillah, kembali melaksanakan pembinaan Pramuka di SMPN 9 HST.

Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Sabtu, 11 Januari 2025 ini bertujuan untuk membentuk karakter siswa dan mempersiapkan generasi muda menuju Indonesia Emas 2045.

“Pembinaan Pramuka ini sangat penting untuk membentuk karakter siswa agar disiplin, penuh semangat, loyal, dan taat pada peraturan sekolah,” ujar Pelda Haris Fadillah.

Baca juga  BRIGADE 571 TMP MADURA SOROTI SATPOL PP SUMENEP TIDAK BISA MENGENDUS PABRIK ROKOK ILEGAL DI WILAYAH SUMENEP

Pelda Adie Riyanto selaku Plh. Danramil 1002-04/Labuan Amas Selatan menambahkan bahwa kegiatan pembinaan Pramuka ini merupakan salah satu bentuk kontribusi TNI dalam membangun generasi muda yang berkualitas.

Baca juga  Prajurit dan Persit Yonif 741/GN Bagikan Takjil Gratis

Selain pembinaan Pramuka, Babinsa juga rutin memberikan materi wawasan kebangsaan agar para siswa memiliki pemahaman yang baik tentang nilai-nilai kebangsaan.

“Kami berharap melalui kegiatan ini, siswa-siswi SMPN 9 HST dapat tumbuh menjadi generasi muda yang berkarakter, berwawasan luas, dan siap menghadapi tantangan masa depan,” pungkas Pelda Adie Riyanto.(pen1002hst).

Share :

Baca Juga

Artikel

Cegah Judi Sat Binmas Polres Pulang Pisau Laksanakan Sambang ke Masyarakat

Artikel

Dandim Brebes Berikan Sosialisasi Netralitas TNI Pada Persit

Uncategorized

Agar Kamtibmas tetap kondusif, Sat Samapta lakukan Patroli di Obvit

Uncategorized

Petugas Patroli Sat Samapta beri himbauan Kamtibmas

BERITA UTAMA

Cegah Tangkal Kenakalan Pelajar Lewat Aplikasi SiBakti

Artikel

Bhabinkamtibmas Melaksanakan Sambang Desa dan Menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas

BERITA UTAMA

Kodim 0709/Kebumen Bagikan Takjil Buka Puasa Ke Masyarakat.

Uncategorized

Bhabinkamtibmas sambang dan memberikan himbauan kamtibmas Kepada warga