KODIM 0709/KEBUMEN. Babinsa Koramil 13/Buluspesantren Kodim 0709/Kebumen Sertu Bambang bersama tim SAR gabungan terus lakukan pencarian korban laka laut di Pantai Setrojenar a.n Aisyah seorang pelajar berusia 15 tahun, yang beralamat di desa Jatimalang, Kecamatan Klirong, Kamis (30/11/2023).
“Kita masih terus melakukan pencarian terhadap korban yang hilang laka laut karena terseret ombak pada hari minggu kemarin,” kata Babinsa.
Namun, sampai dengan sore ini pukul 16.30 Wib hari ini upaya keras itu masih belum membuahkan hasil. “Sampai saat ini belum kita temukan dan kita terus akan lakukan pencarian dengan merencanakan penyisiran di pesisir ke arah barat dan timur Pantai Setrojenar dan penyisiran menggunakan LCR di laut.
Lanjutnya, ”Pencarian ini di lakukan dengan melibatkan personil gabungan dari Basarnas, BPBD, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pos TNI AL, Satpolair, Tagana dan Relawan serta Keluarga Korban. Kita semua berharap Semoga korban secepatnya.(PENDIM)