KODIM 0709/KEBUMEN.Babinsa Koramil 15/Klirong Peltu Bambang dan Serda Iwan Supriyatno melakukan pendampingan sekaligus monitoring kegiatan Penyaluran CPP(Cadangan Pangan Pemerintah) bulan Maret Ta 2023 yang bertempat Aula Balai Desa Bendogarap,Kecamatan Klirong,Kabupaten Kebumen,Jumat(14/04/2023).
Peltu Bambang PH mengatakan,” Bahwa dalam pelaksanaan penyaluran CPP(Cadangan Pangan Pemerintah) dari Pemerintah yang ada di tiap-tiap Desa sebagai langkah untuk memastikan pelaksanaan kegiatan penyaluran CPP(Cadangan Pangan Pemerintah)dari Pemerintah berjalan aman, tertib dan lancar,”ungkapnya
Tujuan program tersebut di sampaikan Peltu Bambang PH dilakukan sebagai upaya untuk menangani kerawanan pangan, kemiskinan, stunting, dan gizi buruk, keadaan darurat , melindungi produsen dan konsumen , dan mengendalikan dampak inflasi dengan masing -masing KPM menerima 10 kg beras selama 3 (tiga) bulan yaitu bulan Maret, April, Mei 2023,”Tutupnya.(Pendim)