Home / Uncategorized

Sabtu, 25 November 2023 - 16:09 WIB

Babinsa Koramil 1612-05/Elar Ikut Meriahkan Hari Guru di SMPK Santo Aloysius Lengko Ajang

Meriahkan Hari Guru di SMPK Santo Aloysius Lengko Ajang,
Foto,

Meriahkan Hari Guru di SMPK Santo Aloysius Lengko Ajang, Foto,

 

Congkar, 25 November 2023 – Dalam rangka memeriahkan Hari Guru yang ke-78 tahun, Babinsa Koramil 1612-05/Elar Serda Suryadin turut hadir dalam kegiatan PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P 5) yang diselenggarakan oleh SMPK Santo Aloysius Lengko Ajang. Acara berlangsung di SDK Ntaram, Desa Golongawan, Kecamatan Congkar pada Jumat, 24 November 2023.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah SMPK Santo Aloysius Lengko Ajang, Pater Emanuel Adrianus Moat SVD S.Pd, Kepala Sekolah SDK Ntaram, Irenius Hayon S. Pd, Babinsa Koramil 1612-05/Elar Serda Suryadin, Anggota Pospol Congkar Bripda Yoseph Diaz, Sekdes Golongawan Selisdorna, dan para guru SMPK dan SDK Ntaram.

Baca juga  Sambang ke Masyarakat, Personel Polsek Kahayan Tengah Lakukan Sosialisasi dan Imbauan

Rangkaian kegiatan dimulai pada pukul 09.30 WITA dengan penyambutan para guru oleh siswa-siswi SMPK Aloysius Lengko Ajang. Para siswa menyambut dengan gembira, menghadirkan suasana hangat dan penuh keakraban. Penyambutan ini dilakukan oleh para guru SDK Ntaram dengan kepok tiba yang dibawakan oleh Tua Golo, Stanis Adi, dan pengalungan selendang kepada Kepala Sekolah SMPK Aloysius Lengko Ajang, Pater Emanuel Adrianus Moat SVD S. Pd.

Rangkaian kegiatan selanjutnya mencakup pameran karya seni, paduan suara, tari kreatif, puisi berantai, teater mini, dan dramatisasi mbaru gendang. Semua kegiatan ini diselenggarakan oleh siswa-siswi SMPK Aloysius Lengko Ajang, mencerminkan keberagaman bakat dan potensi yang dimiliki oleh para pelajar.

Baca juga  Satgas Yonarmed 5/Pancagiri Terima Penyerahan Senpi Dan Munisi Dari Warga

Babinsa Koramil 1612-05/Elar Serda Suryadin memberikan dukungan dan hadir dalam acara ini untuk ikut merayakan dan memberikan apresiasi terhadap peran penting para guru dalam membentuk karakter serta memberikan ilmu pengetahuan kepada generasi muda. Acara Hari Guru yang penuh keceriaan ini diharapkan dapat memotivasi para guru dan siswa untuk terus berprestasi di dunia pendidikan.Red

Meriahkan Hari Guru di SMPK Santo Aloysius Lengko Ajang,
Foto,

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Polisi Berhasil Amankan 5 Orang Komplotan Pemalsuan Sertifikat Tanah di Magetan

Uncategorized

Kembali Sambangi Pedagang Kaki Lima dipasar Patanak personil Satbinmas Polres Pulpis Berikan himbauan dan Pesan Kamtibmas

Artikel

Kapolres Situbondo Tekankan Netralitas dalam Pilkada dan Proaktif Hadir Ditengah Masyarakat

Uncategorized

Kapolres Pulang Pisau Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional di Kantor Bupati

Uncategorized

Ayo Jaga Lingkungan Dengan Tidak Karhutla

Uncategorized

Bangunan Rabat Beton Desa Sumberjati Dusun Karangbendo berjalan dengxan lancar

Uncategorized

Sampaikan Maklumat Kapolda Kalteng, Ini Tujuan Satpolair Polres Pulpis

Artikel

Serahkan SK PPPK, Pj Bupati Brebes Ingatkan Integritas dan Profesionalisme