KEBUMEN, Babinsa Koramil 22/Ayah Sertu Slamet didampingi Kopda Sony hadir mewakili Danramil 22/Ayah pada acara pertemuan lintas sektoral di Puskesmas Ayah 2 Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen. Selasa (07/03/23).
Hadir dalam acara itu Camat Ayah Bpk Arief Rahmadi S.Sos, Danramil 22/Ayah diwakili Sertu Slamet dan Kopda Sony, Polsek Ayah diwakili Bripka Nurrohman, Kepala Puskesmas Ayah 2 Dr.Suwarto, Kepala KUA Ayah Bpk Mahmudi, Perwakilan kepala desa, Perwakilan bidan dan kader kesehatan desa.
Kegiatan membahas penanganan stunting di wilayah kerja Puskesmas Ayah 2 itu secara resmi dibuka oleh Camat Ayah Bpk Arief Rahmadi S.Sos. Dalam keterangannya, Camat meminta jajarannya untuk lebih intensif kembali dalam penanganan stunting, Camat juga meminta para Pokja PKK lebih ekstra dalam pelbagai pelayanan, baik melalui penyuluhan, pemeriksaan anak dan Balita bahkan hingga pelatihan keterampilan dan pendidikan kepada kader Desa.
Babinsa Koramil 22/Ayah Sertu Slamet membenarkan apa yang menjadi himbuan Camat selaku pemangku wilayah kerja.” Saya berharap kondisi ini menjadi PR kita dan tanggungjawab kita untuk lebih serius lagi dalam penanganan stunting khususnya wilayah kerja Puskesmas Ayah 2. Kami Babinsa siap membantu 24 Jam untuk kepentingan publik.” Ucap Sertu Slamet. (Ramil 22).