KODIM 0709/KEBUMEN.Babinsa Koramil 15/Klirong Serda Kusworo memantau kegiatan warga dalam pembuatan sumur bor guna mendukung program pompanisasi untuk mendukung produktivitas pertanian dengan pengairan sawah dilahan tadah hujan yang bertempat di Desa Bendogarap,Kec Klirong,Kab Kebumen,Senin(10/06/2024).
Pada kegiatan tersebut Babinsa Serda Kusworo menyampaikan,” untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat membuat sumur bor guna membantu petani yang ada di daerah binaan dalam mensukseskan program pemerintah di bidang ketahanan pangan,” ungkapnya.
Kami menyarankan kepada petani untuk menggali sumur bor sebagai salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan kekeringan lahan sawah, sehingga tidak perlu khawatir karena sawah tadah hujan”, ujar Serda Kusworo.
Bapak Amin selaku Ketua Poktan sekaligus pemilik lahan mengucapkan banyak terima kasih atas kepedulian babinsa Koramil 15/Klirong bersama untuk dalam pengerjaan pembuatan sumur bor.(Pendim)