Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Senin, 15 September 2025 - 19:40 WIB

Bentengi Pelajar dari Bahaya Narkoba dan Media Sosial, Polsek Kahayan Tengah Lakukan Sosialisasi di SLTP Negeri Satu Atap

Polsek Kahayan Tengah Masuk Sekolah: Edukasi Lalu Lintas, Bahaya Narkoba, dan Bijak Bermedsos

Polsek Kahayan Tengah Masuk Sekolah: Edukasi Lalu Lintas, Bahaya Narkoba, dan Bijak Bermedsos

 

Kahayan Tengah – Guna meningkatkan kesadaran hukum dan memberikan edukasi sejak dini kepada generasi muda, Bhabinkamtibmas Polsek Kahayan Tengah melaksanakan kegiatan sosialisasi di SLTP Negeri Satu Atap.

Sosialisasi yang dilaksanakan pada Senin (15/9) ini difokuskan pada tiga topik utama: Undang-Undang Lalu Lintas, bahaya penyalahgunaan narkoba, dan bijak dalam menggunakan media sosial.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan penjelasan serta imbauan kepada para siswa-siswi agar selalu mematuhi aturan berlalu lintas, menjauhi narkoba, serta menggunakan media sosial secara bijak dan bertanggung jawab.

Baca juga  Bidhumas Polda Jatim Gandeng Media Siap Ciptakan Pilkada 2024 Aman dan Damai

Kapolsek Kahayan Tengah IPTU Rusman, S.I.Kom memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut dan menekankan pentingnya pendekatan edukatif kepada pelajar sebagai upaya pencegahan dini terhadap pengaruh negatif di lingkungan mereka.

“Pelajar adalah aset bangsa yang harus kita jaga bersama. Kami mendukung penuh kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas ini sebagai bentuk kepedulian Polri dalam memberikan edukasi kepada generasi muda agar memahami aturan hukum dan mampu bersikap bijak di era digital,” ujar IPTU Rusman.

Baca juga  Satlantas Polresta Palangka Raya Tindak Secara Humanis Pengendara Motor Berknalpot Brong

Kegiatan berlangsung dengan interaktif, disertai sesi tanya jawab yang melibatkan siswa dalam memahami lebih jauh dampak hukum dan sosial dari pelanggaran lalu lintas, penyalahgunaan narkoba, serta etika dalam bermedia sosial.

Pihak sekolah menyambut baik kegiatan ini dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan secara berkesinambungan demi menciptakan lingkungan belajar yang aman, sehat, dan terbebas dari pengaruh negatif. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

Artikel

HAUL KANJENG SUNAN GIRI KE- 519 BERSAMA DAPUR UMUM WONG BODHO PONDOK MBURI

BERITA UTAMA

SURAT RESMI DI EDARKAN DI STOP PERS

BERITA UTAMA

YONIF 2 MARINIR TERIMA INSPEKSI MENDADAK DANBRIGIF 1 MARINIR.

Artikel

Minimalisir Potensi Gangguan Kamtibmas Polsek Maliku Laksanakan Kryd

Artikel

Disiapkan 800 Personel Gabungan Pengamanan Libur Nataru

Artikel

Perayaan Natal Mabes Polri 2024: Refleksi, Komitmen, dan Damai Sejahtera untuk Indonesia

BERITA UTAMA

Perwira Seksi Teritorial Kodim Sambas Saksikan Partai Final Turnamen Sepak Balo Antar Instansi

Artikel

Panglima TNI Hadiri Parade Senja dan Penurunan Bendera Dipimpin Presiden RI Prabowo Subianto