KODIM 0709/ KEBUMEN – Untuk menjaga hubungan baik bersama warga binaannya, Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Serda Jumadi melaksanakan Komsos dan berbagi pengalaman bersama bapak Poyo, salah satu pengrajin kayu di dukuh Purwogondo desa Kalipurwo Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah, Rabu (22/02/2023)
Melalui Komsos Babinsa dapat terus menjalin silaturahmi dan kerja sama dengan masyarakat di wilayah binaannya. Maka dari itu, sebagai Babinsa Serda Jumadi selalu aktif melaksanakan Komsos bersama warga.
“Selain menjalin silaturahmi, kegiatan ini juga sebagai sarana bertukar pengalaman dan mendengar keluh kesah yang dihadapi oleh pengrajin kayu,” ungkap Babinsa Serda Jumadi
“Selaku Babinsa, sudah menjadi tugas dan tanggung jawab saya untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, dan berusaha membantu dalam mencarikan solusi terbaik dalam setiap permasalahan yang terjadi di wilayah. Komsos yang saya lakukan bersama Bapak Poyo ini, selain dapat menambah wawasan saya tentang pertukangan, juga untuk memberikan motivasi kepada beliau dalam pekerjaannya,” tambahnya
Bapak Poyo mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan yang selalu aktif dalam setiap kegiatan di Desa Kalipurwo.
“Bapak Jumadi merupakan Babinsa di desa kami. Bapak Babinsa selalu ramah dan akrab bersama warga serta selalu aktif hadir dalam kegiatan kemasyarakatan, mewakili warga kami menyambut baik keberadaan Bapak Babinsa,” tutupnya.
#TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat