Puncak Jaya – Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kota Mulia dan sekitarnya, Aparat Gabungan TNI-POLRI di Kab. Puncak Jaya terus mengintensifkan giat patroli dialogis sekaligus pemberian himbauan-himbauan Kamtibmas di Bulan Ramadhan 1445 H, Sabtu (30 Maret 2024).
Pada kegiatan patroli gabungan yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Puncak Jaya Kompol R. Ahmad Hari Junianto, S.Kom serta melibatkan puluhan personel yang terdiri dari Polres Puncak Jaya, Kodim 1714/PJ, Satgas Yonif Raider 115/ML dan Satgas Yonif Raider 753/AVT.
Selain melintasi jalur-jalur yang dianggap rawan akan terjadinya gangguan Kamtibmas, para personel gabungan juga menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya para pedagang dan tukang ojek untuk tetap memperhatikan jam aktivitas serta apabila terjadi gangguan Kamtibmas agar segera laporkan kepada pihak berwajib.
Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H melalui Kabag Ops Kompol R. Ahmad Hari Junianto, S.Kom saat dikonfirmasi mengatakan bahwa hari ini kembali kami aparat gabungan TNI-POLRI terus mengintensifkan pelaksanaan kegiatan patroli dialogis guna memastikan Sitkamtibmas diwilayah hukum Kab. Puncak Jaya tetap aman dan kondusif.
Lebih lanjut pria yang sering disapa Kompol Hari ini juga menjelaskan bahwa untuk sasaran giat hari ini kami fokuskan kepada pemberian himbauan-himbauan Kamtibmas terutamanya kepada para pedagang dan tukang ojek untuk tetap memperhatikan jam pembatasan aktivitas yang dikeluarkan oleh Pemerintah Daerah Kab. Puncak Jaya.
” Harapan kami juga kepada seluruh masyarakat Kab. Puncak Jaya agar bersama-sama dengan kami TNI-POLRI menjaga stabilitas dan kondusifitas situasi yang ada karena keamanan ini bukan hanya menjadi tanggung jawab TNI-POLRI tetapi sudah menjadi tanggung jawab kita bersama untuk tetap menjaga agar selalu aman dan kondusif ” tutup Kabag Ops. (Fauzi)