Polsek Pahandut Jajaran Polresta Palangka Raya Polda Kalteng, Brigpol Yudo Winarso selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Palangka sambangi pedagang yang ada di Pasar Kahayan Jl. Tjilik Riwut Km 2 Kota Palangka Raya.
” Saya datangi pedagang Pasar Kahayan agar lebih mendekatkan diri kepada warga yang ada di Pasar Kahayan dan mengajak pedagang untuk bersama sama menjaga kamtibmas, untuk mempermudah komunikasi apabila warga saya menemukan kejahatan ataupun gangguan kamtibmas saya memberikan nomor Handphone agar dapat langsung menghubungi saya” ujarnya, Kamis (27/07/23) Pagi.
Maksud dan tujuan dari kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pedang Pasar kahayan serta kehadiran kepolian dapat dirasakan di tengah-tengah masyarakat. (TC)