Polres Pulang Pisau- Personil Polsek kahayan kuala, Resor Pulang Pisau, Polda Kalteng, memberikan pesan-pesan kamtibmas tentang maraknya berita bohong (HOAX) di Kecamatan kahayan kuala, Kabupaten Pulang Pisau, Minggu (16/07/2023)
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Mada Ramadita., S.I.K melalui Kapolsek Kahayan Kuala Iptu G. Prasetyo., S.H, mengajak kepada warga masyarakat agar lebih bijak dalam penggunaan medsos apalagi sampai terlibat dalam Hoax tersebut karna bisa merugikan diri kita dan orang lain.
Maka dari itu masyarakat harus cerdas dan tanggap serta memilah berita hoax, agar tidak mudah tertipu
Sudah menjadi kewajiban saya yang bertugas untuk memberikan informasi-informasi dan himbauan sebagai upaya menciptakan situasi yang kondusif