Home / Uncategorized

Selasa, 19 September 2023 - 16:03 WIB

Buka Diklat Satpam Gada Pratama, Ini Pesan Dirbinmas Polda Jawa Tengah

 

Kota Tegal – Puluhan calon anggota Satuan Pengamanan (Satpam) mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Kualifikasi Gada Pratama tingkat Polda Jateng. Kegiatan terselenggarakan oleh PT Surya Artha Wiguna bekerja sama dengan Ditbinmas Polda Jateng.

Kasubdit Binsatpam/Polsus Ditbinmas Polda Jateng AKBP Anita Indah, S.I.K., M.H secara resmi membuka kegiatan tersebut. Yang bertempat di kampus SUPM Negeri Kota Tegal pada Senin (18/9/2023) sore.

AKBP Anita Indah, saat membacakan amanat Dirbinmas Polda Jateng menyampaikan, setiap anggota Satpam wajib mengikuti diklat satpam kualifikasi Gada pratama yang merupakan pendidikan dan pelatihan dasar.

Baca juga  Kapolresta Sidoarjo Terima Penghargaan Optimalisasi Pajak Daerah

“Pelatihan ini, merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kemampuan personel. Agar memiliki ketrampilan dan cara bertindak baik perorangan maupun kelompok,” ujarnya AKBP Anita Indah.

Terutama, lanjut AKBP Anita, yang berkaitan dengan pengamanan fisik. Dalam rangka pengamanan swakarsa pada lingkungan atau kawasan kerjanya sesuai tupoksi dan peran Satpam,” imbuhnya.

AKBP Anita Indah pun berpesan kepada para peserta. Untuk mengikuti pelatihan dengan sebaik mungkin. Sehingga dapat menyerap pengetahuan dan ketrampilan yang Instruktur berikan selama pelatihan.

“Kepada 90 peserta pelatihan, ikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Supaya rekan-rekan setelah selesai pendidikan ini, mendapatkan hasil yang optimal. Memenuhi standar kualifikasi Gada Pratama guna mendukung pelaksanaan saat bertugas,” pesannya.

Baca juga  Komandan Brigif 2 Marinir Ikuti Gowes Bersama Komandan Pasmar 2

AKBP Anita Indah juga berharap kepada panitia penyelenggara. Dengan mulainya pelatihan yang waktunya sangat singkat ini, agar para Instruktur dan pembina dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Saya harapkan dalam membina, membimbing dan mengarahkan para peserta, di laksanakan dengan baik. Sehingga semua program kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan mencapai hasil yang maksimal,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Artikel

Polres Ponorogo Turunkan 1000 Personel Bumi Reyog Berdzikir 2024 Kondusif

BERITA UTAMA

Personel Satlantas Polres Pulang Pisau Berikan Teguran Humanis Ke Pengendara Sepeda Motor Yang tidak Gunakan Helm SNI

Uncategorized

Program Bajaka Presisi Polres Pulang Pisau tidak hanya sasar anak anak

BERITA UTAMA

Batituud Koramil 04/Kra Hadiri Senam Bersama Anak Didik PAUD se Kecamatan Karanganyar

Uncategorized

Polres Pulang Pisau Lakukan Edukasi dan Teguran Pada Pengendara Motor yang Tidak Memakai Helm

BERITA UTAMA

Kendalikan Kondusifitas, Patroli Satsamapta Polresta Palangka Raya Sambangi Taman Kuliner

BERITA UTAMA

Polsek Maliku Sampaikan Edukasi Virus Covid-19 untuk Warga Masyarakat

Uncategorized

Pembagian Brosur Kamseltibcarlantas kepada Pengguna Jalan