Home / Artikel / BERITA UTAMA / HUKRIM / INVESTIGASI / Tag / TNI

Rabu, 10 Januari 2024 - 23:09 WIB

Bupati Sarolangun: Pemerintah dan Masyarakat Siap Jadi Mitra TNI

Bupati Sarolangun: Pemerintah dan Masyarakat Siap Jadi Mitra TNI

Bupati Sarolangun: Pemerintah dan Masyarakat Siap Jadi Mitra TNI

 

Palembang, (Pendam II/Srwijaya)

Saat menerima kunjungan Dandim 0420/Sarko, Bupati Sarolangun Dr. Ir Bachril Bakti mengungkapkan kesiapan Pemerintah dan Masyarakat Sarolangun siap mendukung program yang dijalankan TNI.

*Hal itu disampaikan Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Suyono, S.Sos dalam rilisnya, Sarolangun, Selasa malam (09/01/2024)*

Disampaikan Dandim, kunjungan pejabat Kodim 0420/Sarko merupakan salah satu agenda rutin yang dilakukan dirinya bersama Bupati dan Forkompimda lainnya di Kabupaten Sarolangun.

“Agenda kunjungan ini tidak hanya silaturahmi tapi juga sekaligus komunikasi dalam rangka memudahkan tugas sekaligus wujud sinergitas dan kerjasama dengan pemerintah,” ujar Dandim.

Baca juga  Kasad Terima Kunjungan Kehormatan Komandan Jenderal Angkata Darat Philipina

Ini hanya kunjungan silaturahmi di bulan pertama, Januari 2024, lanjutnya, kita harus memperbanyak silaturahmi,

“Saya ucapkan terima kasih kepada Bupati Sarolangun, yang telah berkenan menerima kunjungan ini,” ujarnya.

“Sungguh kehormatan tersendiri dan ini tentunya wujud budaya orang timur untuk memupuk kebersamaan dan sinergitas sesama anak bangsa serta berkarya, khususnya membangu Sarolangun bersama,” tandasnya.

Senada dengan disampaikan Dandim, Bupati Sarolangun juga menyambut baik kedatangan para pejabat Kodim 0420/Sarko itu.

Baca juga  Gencar siang dan malam Personil Polsek Kahayan Kuala giat Patroli guna Cegah Kriminalitas.

“Silaturahmi ini untuk menjalin sinergitas dalam mendukung suksesnya pembangunan serta mewujudkan situasi keamanan di wilayah yang kondusif,” ujar Bupati.

Untuk diketahui, selama ini jajaran Kodam II/Swj , khususnya Kodim 0420/Sarolangun telah banyak membantu Pemerintah setempat dan berbagai program pembangunan infrastrukur melalui program TMMD serta berbagai program unggulan lainnya seperti Dapur Masuk Sekolah.

“Atas nama pribadi, pemerintah dan masyarakat Sarko, kami siap menyambut baik serta siap menjadi mitra TNI dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Sarolangun,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Blue Light Malam Hari, Upaya Polsek Mamajang Memberi Rasa Aman Kepada Warganya

BERITA UTAMA

Satsamapta Polresta Palangka Raya Tinjau Keamanan Pasar Kahayan

Artikel

Babinsa Serka Abdurrahman Diterima Hangat di Desa Bintang Ara, Harapan Baru untuk Pembangunan Desa

BERITA UTAMA

Lagi – Lagi Dugaan Aksi Nakal Operator SPBU Dengan Pengangsu Ilegal BBM Bersubsidi Kembali Terendus Awak Media

Artikel

Polres Pasuruan Berhasil Amankan Pengedar Sabu Modus Ranjau

Artikel

Patroli Presisi Jogo Deso, Kapolres Lumajang Maksimalkan Fungsi Pos Satkamling

Artikel

Polresta Malang Kota Berbagi Takjil Ajak Pengendara Tertib Lalin

Artikel

Demi Menciptakan Situasi Aman Menjelang Natal Personel Polsek Jabiren Raya gelar Patroli di Tempat obyek Vital Kantor KUA Jabiren Kec. Jabiren Raya