Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Minggu, 3 November 2024 - 13:05 WIB

Dandim 1008/Tabalong Hadiri FUN WALK KPU: Ajak Masyarakat Menuju TPS

Dandim 1008/Tabalong Hadiri FUN WALK KPU: Ajak Masyarakat Menuju TPS

Dandim 1008/Tabalong Hadiri FUN WALK KPU: Ajak Masyarakat Menuju TPS

 

Tabalong – Dandim 1008/Tabalong, Letkol Inf Budi Sanjaya Galih, S.AP., M.IP, turut hadir dalam acara FUN WALK KPU Kab. Tabalong yang berlangsung pada hari Minggu, 3 November 2024, dari pukul 07.00 hingga 09.00 WITA di Pendopo Bersinar Tabalong, Kec. Murung Pudak. Acara ini bertema “Bejalan Beimbai Menuju TPS” dan diikuti oleh sekitar 4.000 peserta.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Pj. Bupati Tabalong, Hj. Hamida Munawarah, ST, MT, Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo Jayawardhana, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, Ketua KPUD Tabalong Ardiansyah, serta komisioner Bawaslu H. Tamberani dan anggota PPK, PPS se-Kab. Tabalong.

Baca juga  Bripka Herry Wahyu Berikan Himbauan Kamtibmas Perairan

Dalam sambutannya, Ketua KPUD menekankan bahwa acara ini bertujuan untuk memeriahkan pesta demokrasi sekaligus mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dengan datang ke TPS pada 27 November 2024. Ia mengingatkan pentingnya setiap suara dalam menentukan masa depan Kabupaten Tabalong dan menghargai perbedaan pilihan.

Pj. Bupati juga memberikan apresiasi terhadap acara ini, mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilih secara bijak dan bertanggung jawab. Ia menegaskan bahwa pesta demokrasi adalah milik bersama, dan berharap acara ini dapat mempererat persaudaraan antarwarga.

Baca juga  Bhabinkamtinmas Polsek Maliku Rangkul Warga Masyarakat Wujudkan Kamtibmas Kondusif.

Selama pelaksanaan acara, pengamanan dilakukan oleh personel gabungan dari Polres dan Kodim 1008/Tabalong, sehingga kegiatan berjalan aman dan lancar.

Antusiasme warga yang tinggi mencerminkan harapan akan meningkatnya partisipasi masyarakat dalam pemilihan kepala daerah. Kegiatan ini menjadi momen penting untuk memantau tahapan penyelenggaraan pilkada Tabalong menjelang pemungutan suara.

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Sampaikan Maklumat Kapolda Kalteng Kepada Warga Masyarakat Wilayah Food Estate

BERITA UTAMA

JUM’AT CURHAT, TEKAN KASUS TPPO KAPOLSEK GALIS GENCAR LAKUKAN SOSIALISASI

BERITA UTAMA

Jum’at Bersih Personel Kodim 1009/Tanah Laut Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

Uncategorized

Untuk Mencegah Kebakaran Hutan dan lahan di wilayah Kecamatan Pandih Batu Bhabinkamtibmas Polsek Pandih Batu tetap Pedomani Maklumat Kapolda Kalteng

Artikel

Jaga Kesehatan, Petugas dan WBP Rutan Batam Melaksanakan Olahraga Bersama

Uncategorized

Polsek Sebangau Kuala Aktif Sambangi Warga Malam Hari.

Artikel

Bati Tuud Dan Babinsa, Koramil 19/ Kuwarasan Hadiri Selamatan Desa Menyaksikan Pagelaran Wayang Kulit

Uncategorized

Polsek Pandih Batu Ajak Masyarakat Untuk Jaga Kamtibmas