Home / Artikel / BERITA UTAMA / HUKRIM / INVESTIGASI / Tag / TNI

Rabu, 13 Maret 2024 - 10:25 WIB

Dandim Brebes Cek Perkembangan Pembangunan Sasaran Fisik TMMD Desa Buniwah

Dandim Brebes Cek Perkembangan Pembangunan Sasaran Fisik TMMD Desa Buniwah

Dandim Brebes Cek Perkembangan Pembangunan Sasaran Fisik TMMD Desa Buniwah

 

Brebes – TargetNews.id Komandan Kodim 0713 Brebes, Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si meninjau langsung pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I di Dukuh Tengah Gunung Puyuh, Desa Buniwah, Kecamatan Sirampog, Brebes, Jawa Tengah. Selasa (12/03/2024).

Saat tiba di lokasi pelaksanaan TMMD, Dandim disambut warga Dukuh Tengah Gunung Puyuh.

Letkol Inf Sapto Broto bersalaman dengan mereka dan langsung mengecek perkembangan pembangunan sasaran fisik disana berupa pembangunan talud, pengecoran jalan dan jembatan.

“Alhamdulillah pada hari ini saya berkesempatan untuk meninjau secara langsung perkembangan sasaran fisik dalam kegiatan TMMD ini,” katanya.

Baca juga  keren sekali Polresta Pontianak mantap Terima Penghargaan Dari Pemerintah Kategori Pelayanan Prima

Pada kesempatan tersebut, Dandim yang juga merupakan Dansatgas TMMD Sengkuyung Tahap I Kodim 0713 Brebes memberikan motivasi kepada anggota Satgas dan warga yang sedang bekerja.

“Tadi juga saya memberikan arahan dan motivasi kepada warga dan semua anggota yang tergabung dalam satgas TMMD agar tetap semangat dalam bekerja walaupun diwaktu melaksanakan ibadah puasa bulan ramadhan 1445 H,” tambahnya.

Selain itu, Dandim menyempatkan diri untuk berbincang-bincang dengan masyarakat dan membeli jenis kerajinan plastik bekas yang dibuat tikar, hiasan dan lainnya oleh salah satu warga.

Baca juga  17 WARGA BINAAN LAPAS SIDOARJO TERIMA HAK INTEGRASI, 15 PB DAN 2 CB BEBAS HARI INI

“Respons masyarakat sangat positif. Banyak yang secara langsung menyampaikan terima kasih dan upaya pembangunan di kampung mereka. Semoga dengan adanya TMMD ini bisa mempercepat pembangunan di daerah terpencil dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,”pungkasnya.

Sementara Miftahudin Kepala Desa Buniwah sangat mengapresiasi kehadiran Dandim Brebes bercengkrama dengan warga sekaligus mengecek pembangunan fisik TMMD didesanya hingga waktu sore hari walaupun diguyur hujan.(fauzi)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 06/Sruweng Hadiri Pengadaan Barang Dan Jasa di desa Condong Campur

BERITA UTAMA

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Himbau Warga Lawan Praktik Pungli

Artikel

Sosialisasi Penerimaan SECATA PK TNI AD Kepada Camat Dan Kepala Desa Se Kabupaten Tanah Laut Pada Moment Rakor APBDes 2025

Artikel

Jaga Kesehatan Tubuh Anggota Koramil 03/Tebas Ikuti Senam Dan Skrining Penyakit Tidak Menular

BERITA UTAMA

HAI. Minta Bawaslu dan Polisi Bergerak Cepat Atasi dan Tangkap Pelaku Pamasangan Spanduk Anies-Kapolri.

BERITA UTAMA

Berantas Penyakit Masyarakat, Polres Puncak Jaya Berhasil Amankan Ratusan Botol Minuman Keras

Artikel

Danrem Wijayakusuma Resmikan Rehab Koramil-02/Pekalongan Timur Kodim 0710/Pekalongan

Artikel

CUT PIPIN JUARA LAGI !