KEBUMEN, Danramil 09/Kutowinangun Kapten Cba A. Taufiq Noor hadir pada acara laporan pertanggung jawaban realisasi pelaksanaan APBDes tahun 2022 bertempat di Balai Desa Tunjungseto Kecamatan Kutowinangun Kabupaten Kebumen. Jumat (31/03/23).
Turut hadir dalam acara itu Ibu Isna (Kasi Pemberdayaan Masyarakat), Kapten Cba A Taufiq Noor (Danramil 09/Kutowinangun), AKP Krida (Kapolsek Kutowinangun), Bpk. Kholid Anwar (Ketua BPD), Bpk. Kasiman (Kepala Desa Tunjungseto), Aiptu. Rahayudi (Prov Polsek Kutowinangun) dan Kopda Syamsuh (Babinsa Koramil 09/Kutowinangun).
Dalam sambutannya Danramil 09/Kutowinangun Kapten Cba A. Taufiq Noor menyampaikan usulan dalam acara itu terkait pembangun di Desa Tunjungseto agar lebih maju lagi dari tahun sebelumnya.
“Kita tidak boleh mengeluh, karena semua desa kondisinya sama, tidak saja Desa Tunjungseto, saya akui dalam proses penyusunannya RKPDes tentunya tidak mudah memenuhi semua keinginan masyarakat akan tetapi paling tidak kita akan mendahului usulan yang diprioritaskan dan yang dibutuhkan mendesak. Saya minta kerjasamanya untuk penyempurnaan RKPDesa tahun berikutnya.” kata A. Taufiq Noor. (Ramil 09).