Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Selasa, 18 April 2023 - 01:18 WIB

Detik-detik Mencekam Pratu Miftahul Arifin Gugur Ditembak KKB dan Jatuh ke Jurang

Foto: Detik-detik Mencekam Pratu Miftahul Arifin Gugur Ditembak KKB dan Jatuh ke Jurang

Foto: Detik-detik Mencekam Pratu Miftahul Arifin Gugur Ditembak KKB dan Jatuh ke Jurang

Foto: Detik-detik Mencekam Pratu Miftahul Arifin Gugur Ditembak KKB dan Jatuh ke Jurang

Prajurit TNI Pratu Miftahul Arifin gugur dari tugasnya saat melakukan operasi pembebasan pilot Susi Air Philip Mehrtens di Nduga, Papua Pegunungan. Miftahul Arifin ditembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM)Papua dan jatuh ke dalam jurang sedalam 15 meter.

Pratu Miftahul Arifin merupakan pasukan elite TNI AD asal Pacitan, Jawa Timur yang lahir 31 Maret 1996. Kini usianya baru menginjak 27 tahun. Ia dan keluarganya tinggal di Dusun Krajan RT 2 RW 2 Desa Bandar, Kecamatan Bandar, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.

Baca juga  Polsek Kahayan Kuala sambangi warga dan Memberikan himbauan Maklumat Kapolda Kalteng Tentang Larangan Membakar hutan dan lahan

Pratu menjabat sebagai Danpokpan 1 – Ru3/1/B/Yonif R 321/GT/13/1/Kostrad. Nomor registrasi pusat (NRP) Pratu yakni 31160163990396.

Dalam gugur tugasnya, Pratu Miftahul Arifin pun meninggalkan orang tuanya, seorang istri, dan anak yang masih berusia 2 tahun.

Berkenaan dengan itu, berikut detik-detik mencekam Pratu Miftahul Arifin ditembak KKB dan jatuh ke jurang.

Prajurit dari Satgas Yonif R-321/GT itu ditembak di wilayah Mugi-Mam, Nduga, Papua Pegunungan pada Sabtu (15/4/2023) pukul 16.30 WIT. Awalnya, rombongan prajurit itu bertugas dan mencoba mendekat ke lokasi penyanderaan Pilot Susi Air Philip Mehrtens.

Saat mencoba menyisir wilayah tersebut, tiba-tiba KKB menyerang prajurit TNI. Akhirnya, Pratu Miftahul Arifin pun tertembak dan jatuh ke jurang sedalam 15 meter.

Foto: Detik-detik Mencekam Pratu Miftahul Arifin Gugur Ditembak KKB dan Jatuh ke Jurang

Pencarian Jenazah Terkendala

Baca juga  Sambangi Masyarakat Pesisir Berikan Himbauan Larangan karhutla

Bahkan saat sedang melakukan pencarian terhadap jenazah Pratu Miftahul Arifin, prajurit TNI lainnya pun diserang oleh KKB.

“Tak puas melakukan penembakan, kembali KKB melakukan penyerangan dan penembakan kepada personel TNI lainnya yang sedang melaksanakan evakuasi prajurit korban meninggal, sehingga terjadi kontak tembak,” jelas Kepala Penerangan Komando Daerah Militer (Kapendam) XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman, Minggu (16/4/23)

Hingga kini ,Jenazah Pratu Miftahul Arifin Masih sdng dlm pencarian, pihak keluargapun Menunggu di Rumah , Kendala pencarian selain Adanya serangan KKB,Cuaca buruk menghambat pencarian, Ops Ini melibatkan beberapa satuan yg tersebar dibeberapa titik.red

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Wujudkan Sinergitas dan Soliditas TNI-POLRI, Ribuan Prajurit Padati Lapangan Rampal Kota Malang

Artikel

Jum’at Curhat, Wakapolres Nganjuk Minta Jamaah dan Santri Mewaspadai Berita-Berita Hoax dan Provokatif

Artikel

Personel Polsek Kahayan Kuala melaksanakan sosialisasi Maklumat Kapolda Kateng terkait mengemukakan pendapat di muka umum

Artikel

Polsek Sebangau Kuala Aktif Sambangi Warga Malam Hari

BERITA UTAMA

Tim Binsat Yonbekpal 1 Marinir Berlatih Menembak

BERITA UTAMA

Satpolairud Polres Pulang Pisau Sampaikan Imbauan Keselamatan Berlayar kepada Nahkoda Kapal Ferry Penyeberangan

Artikel

Belum Ditetapkan Tersangka, Gabungan LSM Akan Datangi Polda Jatim Terkait Dugaan Korupsi Lapen Di Sampang

Artikel

Satbinmas Polres Pulpis kembali berikan himbauan kamtibmas kepada Pedagang Beras dipasar Patanak