Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / NEWS / POLRI / TargetNews.id

Selasa, 15 Agustus 2023 - 18:39 WIB

Dirum Kodiklatal Pimpin Apel Gabungan Puslatdiksarmil

TargetNews.id

TargetNews.id

 

Surabaya, TargetNews.id,
Direktur Umum (Dirum) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal) Laksma TNI Gatot Hariyanto, Pimpin apel gabungan yang diikuti oleh Personel, Bingsis serta Siswa Dikmaba dan Dikmata TNI AL Angkatan XLIII Gelombang I TA 2023 Pusat Latihan Pendidikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil).

Di bawah Komando Komandan Sekolah Bintara (Danseba) sebagai Komandan Apel Mayor Marinir Johan, apel gabungan digelar di Lapangan Kawah Candradimuka Puslatdiksarmil, Senin (14/8/2023). Sejumlah imbauan disampaikan oleh Dirum dalam amanatnya. Antara lain bagi personel atau antap, Bingsis dan terutama siswa wajib menjalankan aturan-aturan yang sudah berlaku di Puslatdiksarmil, dengan tujuan untuk membentuk mental prajurit yang hebat dan berkarakter unggul.

Baca juga  Pangdam XII /Tpr Resmi Tutup TMMD Regtas Ke 116 Kodim 1208/Sambas TA 2023 Desa Lubuk Dagang

Berikutnya Dirum menaruh perhatian terhadap hubungan baik antar keluarga besar khususnya antara Bingsis dengan Siswa yang harus terjaga selama pendidikan. “ Antara bingsis dengan siswa itu harus terjalin hubungan yang baik, jadi dampingi siswanya dimanapun bertugas di manapun berada. Dan para siswa juga demikian, harus benar-benar memiliki saling peduli terhadap lingkungan, kebersamaan, dan jiwa korsa yang ditentukan mulai dari sini karena tentara yang diutamakan adalah disiplin, kebersamaan kemudian kekompakan,” ujar Laksma Gatot Hariyanto.

Lebih lanjut Laksma Gatot juga meminta kepada siswa agar menghargai pemberian pimpinan TNI AL dalam hal ini pakaian seragam serta atribut siswa lainnya. “Gunakan atau rawat dengan baik, dan ini terus saya evaluasi karena ke depannya saya berharap harus lebih baik, termasuk sarana dan prasarana agar dirawat sebaik mungkin oleh siswa dan bingsis,” tegasnya.

Baca juga  PERWIRA STAF LOGISTIK BRIGIF 3 MAR IKUTI UPACARA PELANTIKAN DAN PENYUMPAHAN SISWA SATDIK 3 KODIKLATAL.

Terakhir Dirum mengucapkan terima kasih kepada para Bingsis terutama kepada Komandan Puslatdiksarmil dan staf, yang sudah berjuang dengan mencurahkan dan mengorbankan seluruh kepentingan pribadi untuk negara. “ Luar biasa, Saya bangga dan yakin kedepannya TNI Angkatan Laut akan lebih baik, “tandas Dirum Kodiklatal.

(Anil)

TargetNews.id

Share :

Baca Juga

Artikel

Ratusan amunisi dan Bahan Peledak Granat mengejutkan Pengungsi erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki,

Artikel

Sampaikan Pesan Kamtibmas Oleh personil Polsek Maliku Kepada Warga

Artikel

Polres Pulang Pisau Peringati Nuzulul Qur’an Sekaligus Khataman Al-Quran

Artikel

Resmi Dibuka, KKN Mahasiswa UIN Antasari Siap Bimbing Warga Binaan Rutan Barabai Selama Ramadhan

Artikel

Dosa Besar Bupati Ipuk dipenghujung Jabatan.

BERITA UTAMA

Warga Protes Terhadap PT.TTP Berada Dan Beraktifitas Diarea Perumahan,Bahkan Siap Untuk Melapor..

Artikel

Personil Polsek Maliku Lakukan Patroli Guna Cegah Kriminalitas

Artikel

Hadiri Syukuran Renovasi Markas PMI Dapat Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat