Home / BERITA UTAMA / DAERAH / NASIONAL / NEWS / POLRI / TargetNews.id

Jumat, 14 Juli 2023 - 19:54 WIB

DUA PELAKU BEGAL DI JALAN SUKOLILO LARANGAN, BERHASIL DIAMANKAN POLISI

Foto : DUA PELAKU BEGAL DI JALAN SUKOLILO LARANGAN, BERHASIL DIAMANKAN POLISI

Foto : DUA PELAKU BEGAL DI JALAN SUKOLILO LARANGAN, BERHASIL DIAMANKAN POLISI

Targetnews.id II Surabaya II Polsek Kenjeran berhasil mengamankan 2 pelaku pembegalan di Jalan Sukolilo Larangan Pada Senin tanggal 10 Juli 2023 sekira pukul 02.00 Wib.
Pelaku FMA (18th) warga Genteng Surabaya dan DP (28th) warga Tambaksari Surabaya. Keduanya di amankan Polisi saat membegal korban Dms (15th) seorang pelajar warga Jalan Cumpat Surabaya.

Beruntung korban diselamatkan warga dan menangkap salah satu pelaku, selanjutnya korban dibawa ke UGD RS Unair Surabaya, sedangkan Pelaku dan barang bukti dibawa ke Polsek Kenjeran.

Baca juga  Komandan Pasmar 2 Buka Try Out Binsat Pasmar 2 Tahun 2024

Kapolsek Kenjeran Kompol Ardi Purboyo mengatakan korban saat itu mengendarai Sepeda motor Honda Beat Nopol L 5874TF melewati jalan Sukolilo Larangan Surabaya, tiba tiba dipepet oleh Pelaku yang berboncengan Sepeda motor CB 150 L 2334 AAD.

“Salah satu pelaku membawa Celurit dan membacok korban mengenai punggung sehingga terjatuh, kemudian warga yang mengetahui kejadian tersebut berupaya menolong korban dan berhasil mengamankan satu orang pelaku.” ungkap Kapolsek.

Dari penangkapan tersebut, Anggota berhasil mengamankan barang bukti, berupa 1 (satu) Bilah Senjata Tajam jenis Celurit, 1 (unit) Sepeda motor CB 150 R warna Hitam No.Pol L-2334-AAD dan 1 (unit) Sepeda Motor Honda Beat Warna Putih No Pol L-5874-TF.

Baca juga  Kakanwil Jabar R. Andika Dwi Prasetya Delegasikan Penyerahan Khusus Remisi Waisak 2023

Sebelumnya satu pelaku diamankan warga dan diserahkan ke pihak Kepolisian. Selanjutnya pada 10 Juli 2023 sekira pukul 12.30 Wib, anggota Reskrim di pimpin Kanitreskrim melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan pelaku an. DP sedangkan pelaku lainnya masih dalam pengejaran.

Foto : DUA PELAKU BEGAL DI JALAN SUKOLILO LARANGAN, BERHASIL DIAMANKAN POLISI

Ysn

Share :

Baca Juga

Artikel

ADMINISTRATUR PERHUTANI BONDOWOSO, MEMBERIKAN APRESIASI KINERJA PADA LMDH & KELOMPOK

Artikel

Komsos Dengan Warga, Babinsa Koramil 11/Mirit juga Rutin Pantau Wilayah Binaan

Artikel

Komandan Korem 174/Anim Ti Waninggap Pimpin Upacara penerimaan Satgas Kizi TNI Konga XX – T Denzipur 11/MA

Artikel

Pantau Jalan Rusak, Kanit Patroli Polsek Banama Tingang Imbau Warga Agar Selalu Waspada

Artikel

Kajati Jatim Mia Amiati Jadi Narasumber FGD Business Development Awareness Bagi Jajaran PT. PLN NP

Artikel

Antisipasi terjadinya Begal Satsamapta laks Patroli Perintis Presisi

Artikel

Dandim 1008/Tabalong Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Pemilu 2024

BERITA UTAMA

Pertahankan Kemitraan, Polsek Rakumpit Kunjungi SMP 1 Atap Pager