Home / Artikel / BERITA UTAMA / HUKRIM / INVESTIGASI / NEWS / PERISTIWA

Senin, 15 Januari 2024 - 21:58 WIB

Gegerkan Warga Andi Ibrahim Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia Setelah Tenggelam di Sungai Parit Pangeran

Gegerkan Warga Andi Ibrahim Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia Setelah Tenggelam di Sungai Parit Pangeran

Gegerkan Warga Andi Ibrahim Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia Setelah Tenggelam di Sungai Parit Pangeran

 

KUBU RAYA TargetNews.id Andi Ibrahim ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Sungai Parit Pangeran Dusun Parit Pangeran Desa Tanjung Saleh Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, Senin (15/1/24) Pukul 17.00 Wib. Jasad pria berusia 39 tahun ini langsung dievakuasi oleh Tim SAR gabungan bersama warga setempat.

Kapolres Kubu Raya AKBP Wahyu Jati Wibowo saat dikonfirmasi melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya AIPTU Ade membenarkan kejadian tersebut, Andi Ibrahim ditemukan Tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal dunia setelah tenggelam di Sungai Parit Pangeran.

Baca juga  Personil Sat Binmas Polres Pulang Pisau Lakukan Pengecekan Ketahanan Pangan di kebun jagung

Ade mengungkapkan, berdasarkan keterangan anak korban Adam, sekira pukul 12.00 WIB Andi Ibrahim keluar dari rumah untuk mematikan Mesin Pompa air di dalam motor air yang berada di depan rumahnya.

kemudian kata Ade, pada pukul 12.30 WIB Adam melihat orang tuanya tidak berada di motor air, kemudian Adem berusaha mencari orang tuanya di rumah neneknya yang berlokasi tidak jauh dari rumah korban, namun korban tidak ditemukan sehingga Adam melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Sungai Kakap untuk ditindak lanjuti.
7
” Laporan itupun diteruskan anggota Polsek Sungai Kakap kepada stakeholder terkait. Kemudian Tim SAR gabungan bersama warga mencari korban di tepian Sungai Parit Pangeran, sekitar 6 jam pencarian, korban di temukan di dalam sungai dengan kedalaman sekitar +/- 1.5 meter oleh Tim SAR gabungan tidak jauh dari titik korban diduga terjatuh,” ungkap Ade.

Baca juga  Ciptakan Situasi aman Dan Kondusif Personil Polsek Kahayan Tengah Melaksanakan Patroli Malam

” Dari keterangan pihak keluarga, korban memiliki riwayat penyakit Epilepsi. Pihak keluarga menolak untuk dilakukannya Visum dan menganggap kejadian ini sebagai musibah dan jenaza korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk prosesi pemakaman,”tutup Ade. ( Reni )

Share :

Baca Juga

Artikel

Bhabinkamtibmas sambang dan memberikan himbauan kamtibmas Kepada warga

Artikel

Kapolres Puncak Jaya Bersama Dandim 1714/PJ Pimpin Patroli Show Force Dengan Berjalan Kaki Guna Ciptakan Sitkamtibmas Kondusif Sidang Pleno Tingkat Kabupaten Pemilu 2024

BERITA UTAMA

Babinsa Samarinda Yang Gadai Motor Untuk Sewa Alat Berat Terima Hadiah Spesial Dari Wali Kota Samarinda

BERITA UTAMA

Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Sampaikan Pesan Kamtibmas

BERITA UTAMA

Komsos Babinsa Mempererat Silaturahmi Bersama Warga Binaan

Artikel

Kapolda Kepri Kunjungan Kerja Di Wilayah Kabupaten Karimun

Artikel

Babinsa Koramil 15/Klirong Latih Pramuka Saka Wira Kartika Gladi Upacara Renungan Dan Ulang Janji Peringatan HUT Pramuka Ke 62

BERITA UTAMA

Ini Yang Dilakukan Anggota Satpolairud Ajak Stop Karhutla