Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Selasa, 8 Juli 2025 - 14:10 WIB

Gresik Heboh, Tersangka Peragakan 33 Adegan Perampokan Sadis

Warga Imaan Dukun Gresik Heboh, Tersangka Peragakan 33 Adegan Perampokan Sadis

Warga Imaan Dukun Gresik Heboh, Tersangka Peragakan 33 Adegan Perampokan Sadis

 

Gresik – Rekonstruksi kasus pembunuhan Wardatun Toyyibah di Desa Imaan, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik, Jawa Timur berlangsung heboh

Ratusan warga tumpah ruah di sekitar rumah korban, Senin 07 Juli 2025, demi menyaksikan langsung tersangka utama Midhol saat memperagakan adegan pembunuhan.

Kerumunan warga terlihat sejak pagi. Anak-anak, remaja hingga orang tua rela berdiri di balik garis polisi untuk melihat langsung proses reka ulang kasus tragis yang terjadi pada 16 Maret 2024 lalu.

Petugas dari Polres Gresik memasang garis polisi di beberapa titik, termasuk di rumah korban dan rumah tersangka.

Langkah itu dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan jalannya Rekonstruksi.

Rekonstruksi dimulai dari rumah tersangka Midhol. Di lokasi ini, ia memperagakan momen saat menyusun rencana jahat bersama rekannya, Asrofin.

Kedua pelaku tampak dihadirkan oleh tim Satreskrim Polres Gresik untuk memperagakan puluhan adegan berdarah yang mereka lakukan.

Baca juga  Rona Firmansyah: Siap Maju Di Pilkada Majalengka 2024.

Kehadiran Midhol sontak memicu keramaian warga. Teriakan hingga siulan terdengar ketika ia turun dari mobil Resmob Polres Gresik dengan tangan terborgol dan wajah tertunduk.

Puncak perhatian terjadi saat Midhol mperagakan adegan penusukan terhadap Wardatun Toyyibah menggunakan sebilah pisau. Ia juga menunjukkan bagaimana membawa kabur uang ratusan juta rupiah milik korban.

KBO Satreskrim Polres Gresik, Iptu Muhammad Nur Setyabudi, mengatakan bahwa total ada 33 adegan yang diperagakan dalam Rekonstruksi tersebut. Seluruhnya dilakukan di empat Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang berbeda.

“Dari 33 adegan, kami pastikan semua berjalan lancar dan tertib. Meskipun disaksikan banyak warga, tidak ada kendala berarti,” ujarnya.

Dalam salah satu adegan, tersangka Asrofin memperagakan saat dirinya bersama Midhol membuka pintu belakang rumah korban menggunakan linggis.

Baca juga  Stop!!! Membuka Lahan Dengan Cara Membakar

Aksi itu menjadi awal dari tragedi yang menewaskan Wardatun Toyyibah.

Iptu Muhammad Nur Setyabudi menambahkan, dari seluruh adegan yang diperagakan, tidak ditemukan fakta baru yang berbeda dari hasil penyelidikan sebelumnya.

“Rekonstruksi ini kami lakukan untuk menguatkan pembuktian dalam proses hukum. Selanjutnya akan dilakukan pemberkasan dan rilis resmi,” jelasnya.

Sementara itu, pengamanan ekstra dilakukan oleh ratusan personel gabungan dari Polres Gresik dan Polsek Dukun.

Kasat Samapta Polres Gresik, AKP Heri Nugroho, mengatakan bahwa pihaknya menurunkan lebih dari 100 personel untuk mengamankan jalannya Rekonstruksi.

“Antusias warga sangat tinggi, namun kami pastikan semuanya berjalan tertib. Tidak hanya saat adegan penusukan, tapi juga saat perencanaan hingga penyembunyian senjata,” terang AKP Heri Nugroho. (Red)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Personel Gabungan Polsek dan Poslap 30 Siaga Kathutla laksanakan patroli Air dalam antisipasi Karhutla

BERITA UTAMA

Festival Kopi Lembah Colol Menghadirkan Keunikan Kopi Brasil dan Colol di Matim

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 15/Klirong Dampingi Pemberian Bantuan Makanan Sehat Kepada Anak Beresiko Stunting

Uncategorized

Satlantas Polres Pulang Pisau Lakukan Penling, Upaya Kamseltibcarlantas

BERITA UTAMA

Di Brebes, Tingkatkan PAD Dengan Taman Bunga Desa

Artikel

Patroli Terpadu Polsek Maliku Sosialisasikan Larangan Karhutla

Artikel

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasikan Larangan Karhutla untuk Warga di Desa Binaan

BERITA UTAMA

Walikota Banjarmasin Belajar Bawang Ke Brebes