Pulang Pisau – Kapolsek Kahayan Kuala AKP G. Prasetyo, S.H., bersama muspika Kahayan Kuala berkunjung ke Pos TNI AL Bahaur dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) TNI AL ke-79 tahun 2024, Selasa (10/10/2024) Pagi.
Turut dalam rombongan Danramil 1011-12 Bahaur, Sekcam Kahayan Kuala, Kades Tanjung Perawan, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Tanjung Perawan.
Kedatangannya diterima langsung oleh Komandan Pos TNI AL Bahaur bersama anggotanya.
Dalam kunjungannya kali ini Kapolsek dan Muspika Kahayan Kuala memberikan kado ulang tahun kue. Pada kesempatan itu pula disampaikan ucapkan selamat ulang tahun TNI AL yang ke-79.
Kunjungan Muspika Kahayan Kuala ini sebagai wujud sinergitas dalam mewujudkan kamtibmas yang aman kondusif. (Humasrespulpis)