Polresta Palangka Raya – “Mari gelorakan semangat nasionalisme dalam momen memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Tahun 2023 saat ini,” ucap Wakapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng, AKBP Andiyatna, S.I.K., M.H.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakapolresta saat mengikuti Upacara Detik-Detik Proklamasi secara virtual melalui Aula Rupatama Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Kamis (17/8/2023) pukul 10.00 WIB.
Wakapolresta didampingi oleh para Pejabat Utama (PJU) dan Perwira Polresta Palangka Raya mengikuti Upacara Detik-Detik Proklamasi melalui siaran langsung dari Istana Merdeka yang dipimpin oleh Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo.
Sembari mengikuti upacara tersebut secara hikmat, AKBP Andiyatna pun menyampaikan beberapa hal terkait momen peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Tahun 2023, yang bertemakan “Terus Melaju untuk Indonesia Maju”.
“Peringatan hari kemerdekaan ini hendaknya kita jadikan momen untuk menggelorakan semangat nasionalisme, sehingga kita pun senantiasa bangga menjadi Warga Negara Indonesia dan mencintai tanah air dengan segenap hati,” tuturnya.
Selain semangat nasionalisme, Andiyatna juga menegaskan kepada seluruh personel kesatuan dan jajarannya untuk dapat menjadikan momen tersebut sebagai titik balik untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas pokok dan fungsi seorang anggota Polri.
“Polresta Palangka Raya beserta polsek jajaran tentunya akan menjadikan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia sebagai titik balik untuk semakin meningkatkan kualitas tugas-tugas kepolisian hingga pelayanan kepada masyarakat,” tegasnya.
“Selain itu juga untuk mencapai transformasi menuju Polri yang Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi berkeadilan atau Presisi sebagaimana visi dari Bapak Kapolri, serta mewujudkan era Police 4.0 di tengah modernisasi saat ini,” pungkasnya. (pm)